Hard News

Pemkot Percepat Pembangunan RSUD Semanggi

Jateng & DIY

2 Juli 2018 09:14 WIB

Progress pembangunan RSUD Semanggi, Senin (2/7/2018). (solotrust.com/adr)

SOLO, solotrust.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta berupaya melakukan percepatan pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Semanggi dari yang rencananya ditargetkan selesai Mei 2019.

Pasalnya, hingga saat ini saja pelaksanaan proyek tersebut sudah mencapai 25 persen dari target. Dengan merampungkan pengerjaan konstruksi akhir tahun ini, Wali Kota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo optimis percepatan dapat dilakukan lebih awal dari jadwal.



"Jika target itu terpenuhi, maka pembangunan RSUD tersebut tinggal menyisakan tahap akhir pada tahun depan," kata Rudy kepada wartawan Minggu (1/7/2018)

Dengan demikian, berkaca pada pencapaian tersebut pekerjaan pembangunan rumah sakit itu termasuk penyiapan peralatan medis bisa rampung maksimal triwulan pertama 2019.

Rudy pun menyebut cepatnya proses pembangunan RSUD Semanggi tidak terlepas dari dukungan pemangku kepentingan terkait, termasuk warga sekitar yang tidak mengganggu jalannya proyek ini.

"Warga di sini (kawasan Semanggi,-red) juga tidak begitu mengeluhkan kerusakan jalan di sekitar proyek, polusi udara maupun suara akibat aktivitas proyek ini, selain itu juga kemacetan akibat keluar masuknya kendaraan berat dengan adanya pembangunan ini, saya apresiasi bagi warga," urainya.

Adapun, pelaksanaan proyek itu rencananya dilangsungkan secara multiyears selama 18 bulan, mulai 8 Desember 2017 hingga 30 Mei 2019 dengan dana berkisar Rp 192,7 miliar. Hingga kini pengerjaan masih difokuskan pada pendirian konstruksi.

Sementara itu, RSUD yang berdiri di atas lahan seluas 18.639 meter persegi akan dibangun setinggi enam lantai dengan kapasitas 200 kamar tidur.

Wali Kota berharap dengan hadirnya RSUD Semanggi dapat mengakomodir pelayanan kesehatan bagi warga yang berada di bagian tenggara dan selatan Kota Solo dengan murah dan terjangkau. (adr)

(wd)