Hard News

KPPS di Solo Ajak Warga Datang ke TPS: Jangan Takut, Kita Punya Prokes

Jateng & DIY

8 Desember 2020 13:45 WIB

KPPS 01 Kelurahan Gilingan, Solo berikan sosialisasi pilkada dengan protokol kesehatan.

SOLO, solotrust.com- Banyak cara dilakukan warga untuk menyukseskan Pilkada serentak 2020 dengan aman, meskipun digelar di tengah pandemi Covid19.

Salah satunya yang dilakukan di Solo, dengan mengenakan busana adat dan mengusung poster, anggota KPPS Bibis Kulon, Kelurahan Gilingan, Banjarsari ini mengajak masyarakat menggunakan hak pilih dalam Pilkada 2020, Selasa (8/12/2020).  



Dalam aksinya, Ketua KPPS 01 Kelurahan Gilingan Solo, Irawati bersama anggota berjalan berkeliling kampung sambil membawa poster bertuliskan “Kampung Sadar Demokrasi, Ayo Nyoblos” dan “Taati Protokol Kesehatan, Ayo Nyoblos”, mengajak masyarakat untuk tidak khawatir datang ke TPS untuk memberikan hak suaranya dan menaati protokol kesehatan (prokes).

“Agar mereka sadar bahwa pemilu itu adalah hak, terlebih pada saat pandemic ini kan pada takut ya, tapi kita sudah memiliki protokol kesehatan yang dilaksanakan, seperti memakai masker, cuci tangan sebelum masuk TPS, jaga jarak atau tidka boleh berkerumun, nanti juga diberikan sarung tangan sekali pakai, jadi mereka tidak perlu takut untuk datang.” Jelasnya. 

 Aksi ini pun menjadi perhatian warga dan para pengguna jalan. Melalui aksi ini diharapkan masyarakat akan datang ke TPS untuk memberikan hak suaranya pada 9 Desember besok, sesuai dengan waktu kedatangan yang tertera pada undangan, hal ini dimaksudkan agar tidak terjadi antrean atau kerumunan.    

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya