Hard News

Operasi Candi Patuh 2020, Polisi Boyolali Bagikan 250 Susu Murni Kepada Pengguna Jalan

Jateng & DIY

3 Agustus 2020 10:46 WIB

Polisi tengah membagikan suus kepada pengendara motor.

 

BOYOLALI, solotrust.com- Jajaran kepolisian Polres Boyolali, Senin (3/8/2020) pagi membagikan susu murni dalam OPS Candi Patuh 2020 terhadap para pengguna jalan di lampu merah patung Ir Soekarno atau di kompleks perkantoran terpadu kabupaten Boyolali.  



Pembagian susu murni sebanyak 250 botol tersebut diutamakan kepada para pengendara yang tertib lalulintas.

Kasatlantas Polres Boyolali AKP Dwi Panji Lestari meminta kepada para pengguna jalan untuk patuh terhadap protokol kesehatan dalam memerangi wabah virus Corona(Covid-19) serta patuh terhadap peraturan berlalulintas di jalan umum.

“Susu yang dibagikan dalam rangka menyehatkan masyarakat serta penanggulanan Covid 19. Kami memilih susu murni, karena susu ini merupakan kearifan lokal di Boyolali. Susu juga dapat meningkatkan imunitas masyarakat,” katanya kepada wartawan, Senin (3/8) pagi.

Sementara,hasil OPS Candi Patuh 2020 tahun ini, petugas menilang sebanyak 500 pelanggaran serta teguran secara lisan maupun tertulis sebanyak 1500 pelanggaran terhadap pengendara sepeda motor.

“Dalam operasi tahun ini, petugas lebih mengutakan teguran secara lisan. Pelanggaran kali didominasi pelanggaran pada marka jalan, tidak memakai sepion serta tidak menggunakan helm,” ujar Kasatlantas.

Pengguna jalan asal Boyolali, Ayu (30) saat melintas di lampu merah patung Ir Soekarno merasa terkejut saat melihat para petugas Polres Boyolali berjejer di pinggir jalan. Bahkan, ia sempat membelokan kendaraan, lantaran kawatir ditilang polisi.

“Ya, saya sempat kaget, kirain ada apa kok banyak amat ada polisi. Ternyata ada pembagian susu dan penertiban masker,” kata Ayu karyawan di Solo ini.

Meski demikian, pihaknya sangat mengapresiasi langkah kepolisian dalam penertiban masker serta pembagian susu murni kepada para pengguna jalan.

“Ya, senang mendapat susu. Operasi ini memang perlu dilakukan, karena operasi untuk penertiban para pengguna jalan,” ujar Ayu. (Jaka)



(wd)

Berita Terkait

Politikus Senior PDIP: Polisi hingga ASN di Boyolali Masih Tetap Netral

FX Rudy Curiga Kantor DPC PDIP Tiba-tiba Disambangi Polisi, Ini Penjelasan Kapolresta Solo

Puluhan Pelajar Boyolali Diamankan Polisi, Bawa Gir Siap Tawuran

Sekelompok Pelajar Asal Tengaran dan Salatiga Terjaring Polisi, Diduga akan Tawuran di Boyolali

Pengemudi Pajero Sport Tabrak Sumarno Serahkan Diri ke Polisi

Polisi Bongkar Rumah Produksi Film Dewasa, Raup Keuntungan Rp500 Juta

Seribu Personel Gabungan Siap Amankan Mudik Lebaran di Boyolali

Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2024, Jasa Raharja Komitmen Dukung Upaya Strategis Seluruh Stakeholder

Dirut Jasa Raharja Hadiri Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat 2024

Tekan Angka Kecelakaan, Polrestabes Semarang Gelar Operasi Keamanan Candi

Pemkab Karanganyar Gelar Operasi Pasar, Sediakan Beras Murah

Polres Boyolali Gelar Operasi Candi 2023, Ini Sasarannya

Inspiratif, Menampung Anak-anak Muda Berikan Pendidikan hingga Salurkan Kerja Gratis

Disdikbud Boyolali Seleksi Peserta Duta Seni Nusantara

Bolone Master Boyolali Deklarasikan Dukung Mas Dokter

Harga Bawang Putih dan Merah di Pasar Tradisional Boyolali Melambung Tinggi

875 Calhaj Boyolali Mulai Lakukan Manasik Haji

Truk Muatan Telur Terguling di Sawit Boyolali

Prabowo-Gibran Bertemu Malam Ini, Bicarakan Rencana Kementerian untuk Program Makan dan Susu Gratis

Ketan Susu Jajanan Tradisional yang Kekinian, Simpel tapi Bikin Nagih

DPRD Kabupaten Pati Adakan Public Hearing Raperda Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah

Semarak Hari Kemerdekaan, Warga Boyolali Diajak Minum Susu Gratis hingga Dangdutan

HUT RI, Jemaat Gereja di Boyolali Bagikan 78 Liter Susu Gratis

Gelar RUPS, Pemegang Saham Rombak Susunan Direksi Jasa Raharja

Berita Lainnya