Entertainment

Pesan Chaeyoung TWICE Lewat Strawberry: Kita Adalah Versi Terbaik dari Diri Kita Ketika Menampilkan Diri Sebagaimana Adanya

Musik & Film

8 November 2019 03:01 WIB

Chaeyoung TWICE (Foto: TWICE via Instagram @twicetagram)


Solotrust.com - Chaeyoung adalah salah satu anggota TWICE yang paling banyak menulis lagu. Dalam sebuah wawancara TWICE dengan Popcrush yang diunggah (5/11), Chaeyoung mengungkapkan apa yang ingin ia sampaikan lewat "Strawberry", lagu ciptaannya yang ada dalam album "Fancy You".



Hal itu berawal dari pewawancara yang menanyakan dari semua lagu yang pernah mereka tulis, lagu mana yang paling berharga dan mengapa.

"Saya kira semua orang mungkin sudah tahu jawaban saya untuk pertanyaan ini. Lagu favorit saya yang pernah saya tulis adalah 'Strawberry'," kata Chaeyoung.

Chaeyoung juga mengatakan julukannya adalah Strawberry Princess. "Anda semua tahu bahwa nama panggilan saya adalah Strawberry Princess. Selain itu, saya suka stroberi dan ingin menulis lagu tentang itu," ungkapnya.

Lebih jauh, ia pun berbagi tentang pesan yang ingin ia sampaikan melalui lagu itu.

"Stroberi rasanya paling enak saat masih alami. Ketika Anda memiliki sesuatu yang beraroma stroberi, rasanya tidak enak," katanya mengawali.

Ia melanjutkan, "Begitulah kita juga. Kita adalah versi terbaik dari diri kita ketika kita alami dan menampilkan diri kita sebagaimana adanya. Ketika kita mencoba untuk menjadi palsu, atau mencoba untuk menjadi sesuatu yang tidak kita lakukan, hasilnya tidak terlalu bagus."

"Saya benar-benar bersemangat ketika menulis lagu ini; Saya hampir lebih fokus membuat musiknya daripada hanya membuat lirik," kenang Chaeyoung.

Selain itu, ketika ditanya apa lagu yang paling membuatnya "Feel Special" atau merasa istimewa dan memotivasinya, Chaeyoung kembali menyebut tentang lagu itu.

"'Strawberry' adalah lagu favorit saya, karena pesannya adalah Anda hebat seperti adanya diri Anda. Saya pikir ini adalah pesan yang sangat penting, terutama sekarang," kata Chaeyoung.

Lirik "Strawberry" yang menggambarkan pesan itu seperti "Saya punya banyak bintik-bintik seperti stroberi. Seperti stroberi, manis dan manis. Jadi manis tidak bisa ditaburkan. Tetap apa adanya.

Oh, manis sekali."

Baru-baru ini TWICE merilis album Jepang keduanya bertajuk "&TWICE" dan Chaeyoung juga menjadi satu-satunya anggota grup yang turut serta dalam pembuatan lagunya, yakni untuk lagu "How u doin'". Chaeyoung menulis liriknya dengan Risa Horie dan menciptakan lagunya bersama Frantz. (Lin)

(wd)