Entertainment

SuperM Debut di Peringkat 2 Chart Social 50 Billboard, Debut K-Pop Terbaik Setelah BTS

Musik & Film

2 Oktober 2019 17:26 WIB

SuperM. (Sumber gambar: SM Entertainment via @smtown).

Solotrust.com - SuperM, grup asal SM Entertainment yang digadang jadi avengersnya K-Pop debut di peringkat kedua chart Social 50 Billboard tertanggal 28 September 2019.

Baca: Album Debut SuperM Rilis 4 Oktober Mendatang



Dilansir dari Billboard, grup beranggotakan Baekhyun & Kai EXO, Mark & Taeyong NCT 127, Taemin SHINee, serta Lucas & Ten WayV itu debut di peringkat kedua setelah mendapatkan 1,2 juta interaksi dan 188.000 mention Twitter pada minggu yang berakhir 19 September lalu menurut data Next Big Sound.

Debut ini adalah raihan terbaik kedua untuk artis K-Pop setelah BTS, yang debut di peringkat pertama pada chart tertanggal 26 Oktober 2016. Minggu ini peringkat pertama masih dipegang BTS, yang sudah 145 minggu merajainya.

Baca: SuperM, Grup yang Digadang Jadi Avengers K-Pop

Chart Social 50 didasarkan pada data yang ditracking oleh perusahaan analitik musik Next Big Sound. Chart ini meranking artis-artis yang paling populer di Facebook, Twitter, Instagram, YouTube dan Wikipedia. Metodologi chart ini menyatukan penambahan teman/fans/pengikut tiap minggunya bersama dengan tampilan halaman si artis dan juga engagementnya. (Lin)

(wd)