Entertainment

Film Joker Mendapat Apresiasi di Venice Film Festival

Musik & Film

4 September 2019 20:03 WIB

Joker.

Solotrust.com-  Pemutaran perdana film Joker yang dibintangi oleh Joaquin Phoenix di Venice Film Festival Sabtu (31/8/2019) mendapatkan apresiasi dan juga standing ovation (tepuk tangan berdiri) selama beberapa menit. Menurut Variety sambutan hangat tidak hanya diberikan saat pemutaran perdana. Saat pemutaran media pun turut memberi apresiasi terhadap film tersebut. Sorak sorai ramai diberikan saat nama Joaquin Phoenix disebutkan.

Baca: Heath Ledger dan Pencariannya Sebagai Seorang Joker



Apa yang terjadi di Venice Film Festival tersebut semakin membuat para penggemar film Joker dan fans dari Joaquin Phoenix sudah tidak sabar untuk melihat penampilan dari sosok karakter Joker yang diciptakan oleh Joaquin Phoenix.

Joaquin Phoenix mengaku bahwa dalam memerankan sosok seorang Joker ini, dia menghindari pengaruh dari akting pemeran Joker sebelumnya yakni Caesar Romero, Jack Nicholson, Jerd Leto dan Heath Ledger. Dan nama terakhir inilah yang selama ini disebut-sebut sebagai orang yang paling sempurna untuk memerankan dan menciptakan tokoh musuh bebuyutan dari pahlawan Gotham tersebut.

Dengan menghindari melihat akting para pendahulunya, Joaquin Phoenix ingin memberikan warna baru dalam berkarya menciptakan sosok Joker. Untuk mendekatkan diri ke sosok yang diinginkan sutradara Todd Phillips tersebut, Joaquin Phoenix rela menurunkan berat badannya hingga mencapai 23 kilogram. Karena melakukan pendekatan hingga sedemikan ini, salah satu efeknya kejiwaan dalam diri Joaquin Phoenix sempat terganggu karenanya.

Perannya yang sangat mengagumkan dalam film Joker ini membuat banyak kalangan memprediksi Phoenix akan masuk dalam deretan nominasi Piala Oscar mengikuti jejak almarhum Heath Ledger tepat satu dekade silam.

Film ini terinspirasi dari Taxi Driver and The King of Comedy karya Martin Scorsese. Sedangkan kisahnya sendiri diadaptasi dari novel klasik Batman karya Allan Moore dan Brian Bolland ‘The Killing’ Joke yang memperkenalkan asal usul dari karakter tersebut.

Baca: Film Joker Terbaru Tidak Akan Sama Dengan Versi Komik

Awal mula Joaquin Phoenix ragu ketika hendak memerankan tokoh Arthur Fleck yang akhirnya bertranformasi menjadi seorang pembunuh kejam Joker ini. Tapi, aktor yang pernah meraih tiga nominasi Piala Oscar ini merubah rasa takut yang dimiliki menjadi motivasi yang dia tuangkan secara maksimal dalam berakting. (dd)

(wd)