Pend & Budaya

Lantik 25 Pejabat Baru Rektor UNS Minta Pejabat Optimalkan Pelayanan

Pend & Budaya

5 September 2018 10:57 WIB

Rektor UNS Prof. Ravik Karsisi melantik langsung pejabat baru UNS di Ruang Sidang 4 Gedung Rektorat UNS, Selasa (4/9/2018).

SOLO, solotrust.com - Rektor Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Prof. Ravik Karsidi melantik 25 pejabat baru di lingkungan kampus UNS dan Rumah Sakit (RS) UNS di Ruang Sidang 4 Gedung Rektorat UNS, Selasa (4/9/2018).

Ravik mengurai, dari 25 pejabat baru yang dilantik tersebut, 22 diantaranya merupakan pejabat di lingkungan RS UNS, sedangkan tiga pejabat lainnya berada di lingkungan kampus UNS.



"Untuk pejabat baru di lingkungan RS UNS yang dilantik ini meliputi Kepala Program Studi (Kaprodi) PPDS Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran (FK) Annang Giri Moelyo, Kepala Bidang Pelayanan Coana Sukmagautama, dan lainnya," papar dia.

Lanjut Ravik, untuk pejabat baru di lingkungan kampus UNS merupakan pelaksana tugas meliputi Kaprodi Pendidikan Geografi FKIP UNS Yasin Yusup, Kepala Bidang Keuangan Suhardi dan Kepala Seksi Rumah Tangga Asti Daniati.

Ravik menekankan, kepada pejabat baru di RS UNS agar memberikan pelayanan yang ramah kepada semua pasien yang datang. Bahkan, Ravik meminta supaya RS UNS tidak mempersulit administrasi terlebih kepada pasien yang menggunakan BPJS.

“Pokoknya beri pelayanan yang sebaik-baiknya. Jalin hubungan yang baik antara dokter dengan pasien. Jangan terlalu jaga jarak antara dokter dengan pasien. Berikan senyum yang ramah, sehingga pasien merasa nyaman berobat di RS UNS. Syukur-syukur karena disenyumi dokternya, penyakit pasien langsung sembuh,” ujar Ravik.

Meski RS UNS terhitung rumah sakit baru, namun Ravik optimis dengan dilantiknya pejabat-pejabat baru ini, RS UNS tidak kalah dengan RS lainnya yang berada di Solo dan sekitarnya.

“Saya yakin RS UNS akan cepat mengalami kemajuan. Dari yang saat ini masih tipe C, kedepan saya berharap bisa segera menjadi tipe B dan tipe A. Untuk itu, supaya tidak kalah dengan RS lain maka pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) harus terus dilakukan,” jelasnya.

Orang nomor satu di UNS tersebut berharap para pejabat baru ini bisa menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.

“Saya yakin, pejabat baru yang dilantik di sini bisa menjalankan amanah ini,” pungkas dia. (adr)

(wd)