Serba serbi

Lebih Dekat Melihat Pesan Inspiratif BTS Lewat Lagu Anpanman

Musik & Film

04 Juni 2018 21:10 WIB

BTS saat tampil membawakan lagu ‘Anpanman’ di M!Countdown (dok. MNET).

Solotrust.com –BTS saat ini tengah sibuk mempromosikan album terbaru mereka ‘Love Yourself: Tear’dalam berbagai acara musik. Tiga lagu dalam album tersebutpun ditampilkan di Music Bank, Music Core, Inkigayo dan juga M!Countdown yakni ‘Fake Love’, ‘Airplane Pt.2’ dan ‘Anpanman’.

Dilansir dari Soompi dari Oh My News Korea awal Juni ini, seorang reviewer baru saja memberikan analisisnya mengenai lirik lagu ‘Anpanman’ dari BTS.



‘Anpanman’ adalah sebuah lagu yang ceria dengan irama upbeat yang terinspirasi dari karakter kartun Anpanman dari Jepang karangan mangaka Takashi Yanase. Serial Anpanman sendiri tayang di Jepang sejak tahun 1988 dan juga populer di Korea Selatan pada tahun 90-an.

Anpanman adalah pahlawan yang kepalanya terbuat dari roti kacang merah. Ia merupakan pahlawan terlemah di dunia yang tidak memiliki kekuatan super seperti halnya Batman dan Superman. Kendati demikian, ia adalah pahlawan yang akan segera menolong siapapun yang membutuhkan. Ia juga akan memberikan sebagian kepalanya yang merupakan roti Anpan bagi siapapun yang kelaparan.

Jika Batman dan Superman adalah pahlawan yang dapat terbang kemanapun secepat kilat, maka Anpanman adalah pahlawan yang selalu ada dan dekat dengan teman-temannya dalam waktu yang lama. (lin)

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya