Serba serbi

Kreatif! 4 Kementerian Ini Gunakan Meme Dilan untuk Imbau Masyarakat

Musik & Film

14 Februari 2018 11:33 WIB

(Dok. Instagram)

SOLO, solotrust.com – Film ‘Dilan 1990’ memang fenomenal. Diangkat dari novel best seller karya Pidi Baiq dengan judul ‘Dilan: Dia Adalah Dilanku tahun 1990’ yang dirilis pada 2014 silam, dalam 12 hari penayangannya di bioskop, film ini berhasil mendapatkan 4 juta penonton.

Tak dipungkiri salah satu daya tarik dalam film ‘Dilan 1990’ adalah karakter Dilan itu sendiri. Diceritakan sebagai seorang penyuka sastra dan puisi, tak jarang ia melontarkan kata-kata yang meskipun terkesan sederhana tapi justru begitu mengena bagi yang mendengarkannya. Seperti kata-katanya kepada Milea yakni “Jangan rindu, Berat. Kamu nggak akan kuat, biar aku saja”.



Kata-kata tersebut faktanya sangat booming di kalangan masyarakat terutama warganet. Jika kita menilik Instagram dengan tagar seperti #memedilanmilea atau #memedilan, maka jamak akan kita temui meme dari kalimat tersebut dalam berbagai konteks. 

Ternyata, fenomenalnya kata-kata Dilan tersebut juga digunakan pihak pemerintah untuk menyuarakan imbauannya kepada masyarakat. Tentunya cara ini akan lebih mengena terutama untuk para kawula muda yang lekat dengan film dan novel remaja dan tentu saja meme, karena aktifnya mereka menggunakan sosial media.

Dari pantauan solotrust.com, hingga kini setidaknya ada empat kementerian yang menggunakan konteks kata-kata Dilan ini dalam menyuarakan imbauannya. Dengan kreativitasnya, mereka membuat meme yang berhubungan dengan bidangnya masing-masing. Kementerian itu adalah Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Kemnaker), Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes), Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kemenkominfo), dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpanrb).

“Katakan ke Dilan, ada yang lebih berat dari rindu. Yaitu nanti setelah lulus SMA, cari kuliah, skripsi, cari kerja dan cari jodoh. Yang penting jangan jadi TKI ilegal. Hanif 2018,” demikian tulis Kemnaker dalam akun Instagram resminya @kemnaker, Rabu (7/2/2018) dengan parodi poster Dilan dan Milea, yang juga menampakan sosok Menteri Ketenagakerjaan yakni Muhammad Hanif Dhakiri.


Kokom, rindu itu berat. Tapi lebih berat kalau sakit. Memed,” tulis Kementerian Kemenkes dalam akun Instagramnya @kemenkes_ri di hari yang sama dengan gambar Dilan dan Milea tengah berboncengan dengan dibuat versi kartunnya.


Kalau ragu, jangan dishare. CEK RICEK dulu beritanya…. Sebar HOAX itu hukumannya berat di dunia dan akhirat. Kamu nggak akan kuat..,” tulis Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia dalam akun Instagram resminya @kemenkominfo pada 1 Februari 2018. Unggahan dengan background warna biru khas Dilan tersebut diberi judul “Dilanda Galau?”.


Menjaga netralitas ASN itu berat, tapi aku yakin kamu bisa. Karena kamu ASN hebat,” tulis @kemenpanrb dengan judul “Pilkada” (6/2/2018). Dalam keterangannya, Kemenpan RB juga menambahkan kata-kata “Ohyaa tolong bilang ke Dilan, yang berat itu bukan rindu tapi menjaga netralitas saat Pilkada Serentak berlangsung. Berat memang, tapi admin yakin #RekanASN pasti kuat”.

Bagaimana, kreatif kan? (Lin)
 

(way)