Serba serbi

Hidangan Ala Korea Ini Bisa Jadi Alternatif Santapan Lebaran

Wisata & Kuliner

12 Mei 2021 15:26 WIB

Kimchi JJigae (Sumber: Korean Bapsang)

Solotrust.com - Opor ayam sepertinya hidangan wajib setiap Hari Raya Idulfitri. Namun jika Solotruster bosan, bisa mencoba hidangan ala Korea untuk disajikan saat Lebaran.

1. Bulgogi




Bulgogi merupakan olahan daging sapi, biasanya bagian sirloin atau bagian daging sapi pilihan. Daging sapi direndam dalam bumbu campuran kecap asin, gula daun bawang, bawang putih, biji wijen, minyak wijen, dan lada hitam bubuk. Selanjutnya daging sapi yang telah dimarinasi dipanggang di atas panggangan panas. Jangan lupa dibolak-balik agar matang merata.

Bulgogi dapat disantap bersama dengan kimchi dan daun selada segar.

2. Sundubu Jjigae


Bagi penggemar drama Korea (Drakor) pasti tidak asing dengan menu Sundubu Jjigae. Hidangan dengan bahan utama tahu sutera ini memiliki citarasa asam pedas yang segar. Selain tahu sutera, Solotruster juga bisa menambahkan berbagai bahan lain, seperti seafood, tauge, telur, dan jamur.

Membuatnya pun cukup mudah, cukup masukkan minyak, bubuk cabai, bawang putih cincang, dan kecap ke dalam panci. Pastikan Solotruster tidak membuat gosong bubuk cabe. Setelah itu masukkan seafood dan bahan-bahan pelengkap lainnya.

Tambahkan rumput laut kering dan kaldu sebagai kuah sup, jangan lupa bumbui dengan gula dan garam. Saat sudah mendidih, Solotruster bisa memasukkan tahu sutera, jamur dan telur.

Tambahkan daun bawang, lada hitam dan minyak wijen, dan Sundubu Jjigae siap disajikan bersama nasi putih hangat.

3. Kimchi Jjiagae


Hidangan ini juga sangat populer di kalangan pecinta Halyu Wave. Berbahan dasar kimchi, sup kimchi pedas juga jadi andalan saat santap bersama keluarga. Sup ini berisi sayuran, tahu, dan makanan laut atau daging sapi.

Solotrusterperlu panaskan minyak dan tumis kimchi yang telah dipotong kecil-kecil. Masukkan bawang putih cincang lalu sayuran wortel, bawang Bombay, dan jamur, tumis hingga matang. Masukkan daging lalu air kaldu dan air kimchi tunggu hingga mendidih.

Setelah itu masukkan gochujang (pasta cabai) dan daun bawang serta bumbu, seperti garam, lada, gula, dan minyak wijen. Setelah matang taburi dengan gochugaru (serpihan cabai korea) untuk menambah citarasa pedas. Kimchi Jjiage siap dihidangkan dengan nasi putih hangat.

4. Galbitang


Hidangan ini menggunakan sup yang terbuat dari rebusan daging iga sapi. Wah pasti memiliki citarasa segar dengan perpaduan rempah yang dapat menghangatkan badan.

Rebus iga sapi bersama dengan bawang Bombay dan lobak hingga daging empuk. Tambahkan campuran saus yang terdiri atas bubuk cabai, bawang prei, kecap asin, dan minyak wijen.

Mudah bukan membuat hilangan ala Negeri Ginseng, Korea? Solotruster bisa bereksperimen dengan berbagai macam hidangan lainnya untuk disajikan saat Lebaran. (zen)

(and_)