Hard News

Libur Panjang, Korlantas Polri Siagakan 160 Ribu Personel Gabungan

Sosial dan Politik

27 Oktober 2020 15:31 WIB

Ilustrasi (Dok. Istimewa)

JAKARTA.solotrust.com - Korlantas Polri menerjunkan 160.916 personel aparat gabungan dalam pengamanan libur panjang Maulid Nabi dan kegiatan Operasi Zebra 2020. Adapun konsep Operasi Zebra mengedepankan pendekatan persuasif mengingat situasi pandemi Covid-19.

"Konsep operasi yang digelar mengedepankan upaya-upaya edukasi dan penerangan serta membangun kesadaran masyarakat. Operasi Zebra dilaksanakan secara simpatik, persuasif, dan humanis, mengingat dalam kondisi pandemi Covid-19," jelas Kakorlantas Polri, Irjen Pol Istiono, Senin (26/10/2020), dilansir dari Portal Berita Resmi Polri, TribrataNews.



Diungkapkan, personel gabungan terdiri atas 94.170 polisi, 24.448 prajurit TNI, dan unsur terkait lainnya sebanyak 42.298 orang. Ada 645 pos keamanan dan pos terpadu selama libur panjang akhir pekan nanti. Pos-pos tersebut tersebar di jalur tol, tempat istirahat atau rest area, jalur arteri, lokasi wisata, dan jalur alternatif serta pelabuhan penyeberangan.

Irjen Pol Istiono juga menjelaskan, pihaknya telah membuat sejumlah antisipasi apabila terjadi lonjakan arus kendaraan saat libur panjang kali ini.

"Di antaranya pengaturan contra flow, pengaturan buka-tutup rest area, pengaturan gerbang tol dengan menambah petugas, dan pengaturan di kapal penyeberangan," terang Kakorlantas.

(redaksi)

Berita Terkait

593.130 Penumpang Gunakan Kereta Api Selama Libur Panjang Awal Juni 2023

Libur Panjang, Stasiun Solo Balapan Ramai Pengguna Kereta Api

Ganjar Sepakat Tak Ada Libur Panjang Saat Imlek

Jelang Nataru Hotel di Jogja Perketat Protokol Kesehatan, Baik Tamu Maupun Kamar

Libur Panjang, Penumpang Kereta Api Naik 49%

Libur Panjang, Tempat Kuliner di Tepi Bengawan Solo Perketat 3M

Jasa Raharja dan Korlantas Polri Serahkan Buku Pendidikan Lalu Lintas kepada Tenaga Pengajar di Jawa Timur

Jasa Raharja dan Korlantas Polri Cek Kesiapan Posko Keamanan Mandalika

Gelar Program Kampus Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas, Jasa Raharja dan Korlantas Polri Ajak Mahasiswa jadi Agen Keselamatan Berkendara

Pergerakan Arus Balik Mulai Meningkat, Kemenhub Dukung Korlantas Terapkan Rekayasa di Jalur Tol

Jelang Iduladha, Korlantas Polri Siapkan 1065 Titik Penyekatan di Lampung, Jawa dan Bali

Pastikan Kelancaran Libur Panjang Maulid Nabi, Polri Persiapkan Personel dan Pospam

Jasa Raharja Dukung ETLE

12 Polda Segera Luncurkan Sistem Tilang Elektronik Bulan Ini

Arus Mudik Libur Panjang Diprediksi Mulai Hari Ini

Kakorlantas Polri: Operasi Patuh 2020 Turunkan Laka Lantas

Jelang Nataru, Komitmen Bersama Kunci Utama Tangani Pandemi Covid-19

Waspada Computer Vision Syndrome Selama WFH

Ini Pesan Sandiaga Uno bagi Para Pebisnis yang Alami Krisis

Jateng Bangkitkan Pariwisata Lewat Teknologi Digital

Denmark Dukung Pemulihan Ekonomi Kota Semarang

Pidato di Sidang Umum PBB, Presiden Sampaikan Pandangan Soal Pandemi hingga Perdamaian Dunia

Kodim 0728/Wonogiri Gelar Peringatan Maulid Nabi

Berita Lainnya