Entertainment

BTS Terlibat dalam Proyek Seni Global dari Google Bertajuk Do It

Musik & Film

21 Agustus 2020 20:04 WIB

BTS (Dok. Big Hit Entertainment)

 

Solotrust.com - BTS akan kembali terlibat dalam proyek seni global. Grup ini akan ambil bagian dalam proyek bertajuk "Do It" dengan judul turunan "Around The World" bersama sejumlah seniman seperti Precious Okoyomon, Olafur Eliasson dan Ian Cheng.



Proyek ini diselenggarakan oleh Galeri Serpentine di London bekerja sama dengan Google Arts & Culture. Semua karya akan ditampilkan melalui halaman "Do It" dari Google Arts & Culture. Tahun ini proyek itu berlangsung secara online karena covid-19.

"Hubungkan satu titik dengan titik lainnya. Buat garis, buat pesawat. Di luar batas ruang dan waktu, 'Kamu' dan 'Aku' menjadi 'Kami'. Masa depan kita adalah citra yang indah," demikian pesan BTS untuk proyek "Do it" ini.

Proyek "Do It" sendiri dimulai pada tahun 1993 oleh Hans Ulrich Obrist, seorang kurator, kritikus dan sejarawan seni asal Swiss. Ia kini menjadi artistik director di Galeri Serpentine. Proyek ini telah diadakan setiap tahun selama 27 sejak itu. Seniman dari seluruh dunia berpartisipasi dan karya-karya yang dihasilkan dikompilasikan menjadi sebuah pameran.

Sebelumnya BTS terlibat dalam proyek "Connect, BTS", yang juga berkolaborasi dengan Galeri Serpentine. Dalam proyek itu, ada 22 seniman dari berbagai benua yang menciptakan karya yang selaras dengan filosofi yang juga dianut BTS, yakni keberagaman dan harapan. Karya-karya itu ditampilkan dalam pemeran di 5 kota di dunia yakni London, Berlin, Seoul, Buenos Aires, dan New York. (Lin)



(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya