Entertainment

Bodyguard WANNA ONE Ceritakan Kelakuan Buruk Fans Sasaeng

Selebritis

6 Juni 2020 04:06 WIB

Ko Seok Jin, salah satu bodyguard WANNA ONE menceritakan pengalamannya terkait fans sasaeng. (Sumber gambar: Video Star MBC every1).

 

Solotrust.com - Ko Seok Jin, salah satu bodyguard WANNA ONE, grup dari ajang Produce 101 musim kedua yang kini telah bubar menceritakan kelakukan buruk fans sasaeng (penggemar obsesif) grup itu saat menjadi bintang tamu acara "Video Star" dari MBC every1 pada 2 Juni 2020.



Di awal ia mengatakan bahwa saat keluar negeri bersama Kim Jae Hwan, akan selalu ada fans sasaeng kemanapun mereka pergi. "Mereka akan mengikuti Kim Jae Hwan dari bandara ke hotel. Mereka akan menunggu di depan hotel untuk waktu yang juga lama," ungkapnya.

Ia juga mengatakan bahwa hal itu tidak hanya terjadi pada Kim Jae Hwan tetapi juga kepada semua anggota WANNA ONE. Ia kemudian mengingat bagaimana ia, staf lain dan Kim Jae Hwan mendapatkan ide untuk mengecoh fans sasaeng, mengingat hampir tidak ada privasi untuk para anggota grup itu.

Saat itu setelah tiba di hotel, Kim Jae Hwan ingin pergi ke restoran. Salah satu manager WANNA ONE yang kebetulan memiliki penampilan fisik yang mirip Kim Jae Hwan kemudian memakai pakaian yang dipakai Kim Jae Hwan dan menyuruhnya menutupi wajahnya dengan sebuah payung saat akan naik mobil. Sesuai dengan prediksi mereka, para fans sasaeng itu memulai mengikutinya saat dia keluar dari hotel.

Meski rencana makan malam Kim Jae Hwan dan para staf berjalan dengan sangat lancar, namun akhirnya mereka mendapat kabar bahwa manager yang menyamar itu hampir dipukuli para fans sasaeng karena marah telah ditipu. "Setelah mereka menemukan bahwa dia bukan Kim Jae Hwan, mereka tampaknya menjadi sangat marah," ungkapnya.

 “Sasaeng" sendiri merupakan kata dalam Bahasa Korea yang berarti kehidupan pribadi. Namun dalam dunia K-POP, kata ini mengacu pada penggemar yang begitu terobsesi terhadap idolanya, hingga melakukan hal-hal di luar batas kewajaran seperti mengikuti idolanya kemanapun, sehingga idolanya tidak lagi memiliki privasi. (Lin)



(wd)