Hard News

Lagi, Walikota Solo Antar Salah Satu Warga Joglo Pulang Dari Karantina

Jateng & DIY

21 Mei 2020 16:07 WIB

Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo antar pulang warga setelah mejalani karantina.

SOLO, solotrust.com- Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo didampingi Ketua DPRD Kota Surakarta Budi Prasetyo, dan Camat Banjarsari Irianto mengantar Putut Dwi Doyo, Warga RT 02 RW 07 Kelurahan Joglo, Kecamatan Banjarsari, yang telah lulus menjalani Karantina di Graha Wisata, Kamis (21/5/2020).

Kepulangan Putut langsung diserahkan kepada orang tuanya Saryono dengan disaksikan Lurah Joglo Hariyo Seno, dan jajaran pemerintahan setempat.



Selain Putut, Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo juga menyerahkan surat keterangan pemeriksaan atas nama yang bersangkutan dari Dinas Kesehatan Kota Surakarta, yang menyatakan selama masa observasi tidak ditemukan gejala dan tanda infeksi Corona dan saat ini dinyatakan sehat.  

Walikota juga berpesan agar warga bisa menerima Putut Dwi Doyo setelah dikembalikan ke keluarganya.

“Ketua RT, RW melaporkan bila ada warga pendatang di Kelurahan Joglo, untuk karantina di Graha Wisata.” Ucap Walikota.

Sementara itu Lurah Joglo Hariyo Seno, atas nama warga Joglo mengucapkan terimakasih kepada Walikota Surakarta, yang memperhatikan kondisi kesehatan warga di tengah pandemi Covid – 19.

(wd)