Hard News

BPBD Boyolali Terima Bantuan APD dari Anggota DPR RI Eva Yuliana

Jateng & DIY

20 Mei 2020 10:31 WIB

BPBD Kabupaten Boyolali mendapat bantuan alat pelindung diri (APD) dari anggota DPR RI Eva Yuliana, Selasa (19/05/2020)

BOYOLALI, solotrust.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Boyolali mendapat bantuan alat pelindung diri (APD) berupa overall, sarung tangan, dan masker dari anggota DPR RI Eva Yuliana sebanyak seratus buah.    

Bantuan APD langsung diterima Kepala Pelaksana Harian (Kalakhar) BPBD Boyolali Bambang Sinungharjo di halaman kantor BPBD setempat  Pihaknya mengatakan, APD akan segera didistribusikan ke sejumlah Puskesmas di wilayah Kabupaten Boyolali. 



“Berterima kasih atas bantuan APD dari anggota DPR RI. Bantuan ini akan kami distribusikan ke Puskesmas. Nanti saya ambil lima untuk Kecamatan Ngemplak, di sana ada keluarga yang terkena pandemi corona,” katanya kepada wartawan, Selasa (19/05/2020).        

Terkait kebutuhan APD untuk para tenaga medis di Boyolali, kata dia, sudah cukup. Pasalnya, kebutuhan APD untuk penanganan pandemi Covid-19 ini sudah dianggarakan dari APBD pemerintah kabupaten. Namun, bila ada bantuan APD sifatnya premium akan langsung disalurkan ke Puskesmas atau rumah sakit.      

“Belum lama ini juga ada bantuan dari anggota DPR RI berupa APD juga sudah kami salurkan ke rumah sakit,” ujar Bambang Sinungharjo.  

Sementara, anggota DPR RI dari Fraksi Nasdem Eva Yuliana mengatakan, bantuan sosial berupa APD diberikan dalam rangka pencegahan dan penanganan kasus Covid-19 di Boyolali.  

“Bila dilihat se Soloraya ini, Boyolali adalah kabupaten paling kondusif  dalam wabah virus corona saat ini,” kata dia.  

Dikatakan, tenaga medis adalah garda terdepan bagi bangsa ini dalam memerangi pandemi Covid-19. Sementara alat pelindung diri yang digunakan tenaga medis masih terbatas. 

“Bantuan ini bersumber dari dana pribadi saya, bukan dari anggaran pemerintah serta bukan dari anggaran DPR RI, sak duwe duwene (sepunya saya-red) diberikan kepada konstituen,” kata Eva Yuliana di BPBD Boyolali. (Jaka)

(redaksi)

Berita Terkait

Berita Lainnya