Hard News

DPRD: Sistem Pengamanan Karantina Pemudik di Solo Cukup Ketat

Jateng & DIY

17 April 2020 10:31 WIB

Gedung Graha Wisata Niaga yang menjadi tempat karantina para pemudik

SOLO, solotrust.com - Komisi IV DPRD Solo melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke tempat karantina pemudik di Graha Wisata Niaga Solo, Kamis (16/04/2020). Hasil sidak, diketahui sistem pengamanan karantina cukup ketat.

Menurut Ketua Komisi IV DPRD Solo, Putut Gunawan, sidak dilakukan untuk mengetahui pelayanan dan pengamanan karantina pemudik di tengah pandemi corona.



"Kami ingin melihat sejauh mana pengamanan karantina pemudik di Graha Wisata Niaga. Ternyata sistem pengamanannya cukup ketat. Pemkot (pemerintah kota-red) Solo menangani pemudik cukup baik," urainya.

Putut Gunawan menambahkan, sidak juga mengamati pemeriksaan kesehatan setiap pemudik yang dikarantina di lokasi tersebut.

"Sekarang ini mungkin ada sekitar seratus lebih pemudik yang di karantina. Mereka terlihat santai. Pemeriksaan kesehatan yang diterapkan juga cukup ketat. Bagaimana pun juga tempat karantina ini menjadi salah satu garda terdepan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona," papar dia.

Terkait pandemi corona yang terjadi hampir di seluruh dunia saat ini, Putut Gunawan mengimbau kepada seluruh warga Solo untuk tetap berada di rumah demi mencegah penyebaran virus corona.

"Jika terpaksa harus keluar rumah, jangan lupa memakai masker serta mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir sebelum maupun sesudah keluar rumah. Semoga wabah ini dapat segera diatasi," tukasnya. (awa)

(redaksi)