Hard News

Saluran Air Ditata TNI Satgas Pekalongan, Pasokan Air Petani Makin Lancar

TNI / Polri

23 Maret 2020 01:03 WIB

Kepala Desa Pantirejo, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan cek lokasi TMMD.


PEKALONGAN, solotrust.com- Kepala Desa Pantirejo, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Hamka Nurul Huda, menilai pembangunan talud TMMD Reguler 107 Kodim 0710 Pekalongan sangat tepat karena memberikan manfaat bagi mayoritas warganya yang berprofesi sebagai petani.



Menurutnya, selama ini saluran irigasi tersier di desanya tidak lancar karena terkadang kemasukan tanah dan batu yang longsor dari tebing jalan atau bahu jalan.

“Saya mewakili warga kami mengucapkan terima kasih atas penataan ini. Ada 800 meter lebih bahu jalan sedang dipasangi talud,” bebernya, Kamis (19/3/2020).

Ia juga menyatakan, pembangunan yang dilakukan TNI saat ini telah mendorong pihak Pemdes Pantirejo akan perlunya menata saluran air kedepannya. Pasalnya, selain untuk melancarkan pasokan air bagi petani, juga sangat penting dalam mengantisipasi banjir.

Dia mengaku, untuk anggaran desa masih belum mampu diarahkan untuk membangun sasaran fisik tersebut. Namun ia bertekad, pasca TMMD, akan melanjutkan pembangunan talud agar desanya yang dikenal sebagai salah satu lumbung padi di Kabupaten Pekalongan, petaninya lebih sejahtera lagi.

“Nanti kita akan bahas dalam Musdes sehingga di anggaran dana desa tahun 2021 bisa terwujud,” tandasnya.

(wd)