Pend & Budaya

Sambangi UNS, Detikcom Goes to Campus Gelar Workshop

Pend & Budaya

6 Maret 2020 20:01 WIB

Detikcom Goes to Campus di Kampus Universitas Sebelas Maret (UNS), Selasa (03/03/2020)

SOLO, solotrust.com - Detikcom Goes to Campus baru-baru ini singgah di Kota Solo. Bertempat di Kampus Universitas Sebelas Maret (UNS), Detikcom Goes to Campus menggelar sejumlah kegiatan mulai dari workshop, videocaster hunt hingga bursa kerja di Detiknetwork, Selasa (03/03/2020).

Adapun Workshop Digital Journalism digelar di Ruang Sidang 2 Gedung dr. Prakosa Universitas Sebelas Maret. Workshop ini menghadirkan Vice Editor in Chief Detikcom, Ardhi Suryadhi dan Managing Editor Detikcom, Fuad Fariz Rubiyanto.



Sementara workshop Membangun Karakter Brand dalam Bentuk Visual hadir sebagai pembicara Lead Brand Designer Detikcom, Taskia Putri Andira. Dalam workshop yang digelar di Ruang Sidang 4 Gedung dr. Prakosa Universitas Sebelas Maret pukul 09.00-11.00 WIB ini, Taskia Putri Andira menyampaikan pentingnya peran logo terhadap suatu brand atau merek.

Menurutnya, sebuah logo apabila dibuat tanpa makna tidak lebih dari sekadar dekorasi. Sebaliknya, logo jika dibuat dengan tujuan kuat pasti akan memiliki nilai tinggi untuk menjadi bagian dari suatu brand.

Creative Branding Evangelist di by.U Indonesia, Evita Purnamasari dalam kesempatan yang sama mengatakan masyarakat kerap kali membeli produk lantaran persepsi atas suatu brand produk, bukan karena produk sebagai benda. Hal ini karena brand tersebut telah dibangun dengan tujuan kuat oleh produsennya.

Menurutnya, terdapat dua macam brand utama, yakni brand purpose dan brand identity.

Brand purpose itu tujuan kenapa brand dibikin, lalu akan diturunkan ke brand identity. Ini lebih mudah untuk diceritakan kepada pelanggan ini brand apa. Brand identity itu misalnya logo, warna, tagline, jingle, dan lainnya,” jelas Evita.

Selain workshop tentang branding, Detikcom Goes to Campus  juga menyajikan Workshop Digital Journalism,rekrutmen terbuka, dan Dvideocaster Hunt di gedung yang sama.

Supervisor Brand Communication Detikcom, Endzico, menyatakan gelaran Detikcom Goes to Campus  mendapat sambutan antusias dari para peserta.

“Peserta antusias ngikutin workshop, baik Workshop Digital Journalism maupun Workshop Membangun Karakter Brand dalam Bentuk Visual. Acara rekrutmen juga dimanfaatkan pengunjung, termasuk juga yang Dvideocaster,” ungkapnya.

(redaksi)