Ekonomi & Bisnis

Wabah Corona, Bandara Adi Soemarmo Tutup Penerbangan Kunming-Solo

Ekonomi & Bisnis

28 Januari 2020 15:05 WIB

Gerbang keberangkatan Bandara Adi Soemarmo Solo

SOLO, solotrust.com – Bandara Adi Soemarmo dan maskapai penerbangan sepakat memutuskan untuk menutup sementara penerbangan dari dan menuju Kunming, Tiongkok sampai pemberitahuan lebih lanjut (until further notice/UFN). Penutupan dilakukan mulai Senin (27/01/2020). Demikian diungkapkan General Manager Bandara Adi Soemarmo, Abdullah Usman

“Penutupan penerbangan ini sifatnya until further notice (UFN) atau untuk waktu yang tidak terbatas. Penerbangan terakhir ke Kunming dilakukan Rabu (29/01/2020) malam untuk mengembalikan ratusan penumpang asal Kunming yang pekan kemarin datang. Dari sana tidak ada penerbangan lagi sementara waktu, mending ditutup dulu saja,” jelas dia kepada wartawan, saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (27/01/2020)



Abdullah Usman menjelaskan, penutupan dilakukan sampai kapan pun hingga meredanya wabah virus corona. Sejatinya, pihak regulator atau dalam hal ini Kementerian Perhubungan (Kemenhub) tidak melarang penerbangan Kunming-Solo karena jarak yang terpaut jauh dengan Wuhan. Namun, langkah ini sebagai upaya antisipasi karena penyebaran penyakit begitu cepat.

Adapun maskapai yang melayani penerbangan Kunming-Solo, yakni Citilink Airbus A 320 Neo dengan kapasitas 180 penumpang. Pesawat biasanya tiba di Bandara Adi Soemarmo pada Kamis pagi.

Pihaknya pun telah menggelar rapat koordinasi bersama beberapa pihak supaya siaga mengantisipasi Wuhan Coronavirus, seperti dengan Citilink, Gapura, Kantor Kesehatan Pelabuhan dan RSUD Dr Moewardi.

“Koordinasi dibahas mengenai pencegahan, penjagaan, tindakan, dan evakuasi,” sebut Abdullah Usman. (adr)

(redaksi)