Serba serbi

Lagu Ed Sheeran Paling Banyak Didengarkan di Spotify Sepanjang 2017

Musik & Film

12 Desember 2017 11:31 WIB

Ed Sheeran Jadi Seniman Musik Yang Lagunya Paling Banyak Didengarkan di Spotify Sepanjang 2017 (dok spotify.com)





SOLO, solotrust.com - Spotify sebagai salah satu penyedia layanan streaming musik digital menjadi kian populer bagi para penikmat musik. Dapat memberi akses ke jutaan lagu dan konten lain dari artis di seluruh dunia, Spotify bersanding dengan penyedia layanan serupa seperti Apple Music, joox, Deezer dan Guvera.

Didirikan pada 2006 di Stockholm, Swedia, Spotify mulai masuk ke Indonesia di tahun 2016. Secara global, penggunaa Spotify telah mencapai lebih dari 100 juta pengguna di 60 negara pada tahun 2017.

Dilansir dari laman resmi Sporify, spotify.com, pada 5 Desember 2017 Spotify merilis daftar seniman musik yang karyanya paling banyak di dengarkan di ssepanjang tahun 2017. Hasilnya, Ed Sheeran menduduki peringkat pertama di atas Drake, The Weeknd, Kendrick Lamar, dan The Chainsmokers yang berturut-turut menduduki peringkat 2 hingga 5.

Dengan 47 juta pendengar setiap bulannya, album Ed Sheeran “÷”(baca: divide) menjadi album yang paling banyak distreaming dengan total 3.1 milyar stream. “shape of you” yang menjadi salah satu track dalam album tersebut menjadi track yang paling banyak distreaming dengan 1.4 milyar stream.

“Tidak ada keraguan bahwa 2017 adalah tahunnya Ed Sheeran, dan kita juga terkejut bahwa jutaan fans musik telah menemukan, mendengarkan dan berbagi musik di Spotify. Selamat untuk Ed atas pencapaian yang luar biasa ini,” demikian tutur Stefan Blom, Chief Content Officer dari Spotify.

“÷” (divide) adalah studio album yang rilis Ed Sheeran pada 3 Maret 2017. Pekan pertama setelah dirilis di Inggris, album tersebut telah terjual sebanyak 672.000 unit dan menjadi album yang paling cepat terjual oleh artis pria di sana. “÷”(divide) juga menduduki peringkat 1 dalam chart musik di berbagai negara termasuk Amerika, Kanada dan Australia. “÷” (divide) terdiri dari 12 lagu yakni ESraser, Castle On The Hill, Dive, Shape of You, Perfect, Galway Girl, Happier, New Man, Heart Don’t Break Around Here, What Do I Know, How Would You Feel, dan Supermarket Flower. Di youtube, music video “Shape Of You” sendiri telah ditonton lebih dari 700 juta kali. (Lin)

(way)