Hard News

35 Warga Binaan Terima Remisi Natal

Hukum dan Kriminal

26 Desember 2019 14:05 WIB

Ilustrasi tahanan (Sumber: Google)

SOLO, solotrust.com - Sebanyak 35 warga binaan Rutan Kelas IA Surakarta menerima remisi Natal 2019. Jumlah tersebut terdiri atas 34 warga binaan laki-laki dan satu warga binaan wanita.

Karutan Kelas IA Surakarta, Muhammad Ulin Nuha mengatakan, saat ini Rutan Kelas IA Surakarta memiliki 696 warga binaan. Dari jumlah tersebut, sebanyak 71 di antaranya merupakan warga binaan nasrani.



"Adapun yang diusulkan untuk mendapatkan remisi sebanyak 36 orang, terdiri atas 20 warga binaan dari kasus narkoba dan 15 warga binaan dari kasus kriminal umum," paparnya, Kamis (26/12/2019).

Ulin menambahkan, dari total 35 warga binaan penerima remisi, 19 warga binaan di antaranya mendapatkan remisi 15 hari, 14 warga binaan dengan remisi satu bulan, serta dua orang dengan remisi satu bulan 15 hari.

"Untuk semua warga binaan penerima remisi, semuanya masih dalam kategori remisi khusus. Artinya mereka tidak langsung bebas pada Natal 2019 ini. Mereka masih menjalankan sisa pidananya," urainya. (awa)

(redaksi)