Ekonomi & Bisnis

Eco-touring, Wujud Kepedulian Lorin Terhadap Lingkungan

Ekonomi & Bisnis

15 Desember 2019 18:02 WIB

Penanaman 200 bibit pohon durian dan jati emas.

SOLO- Lorin Solo Hotel mengadakan acara yang bertajuk Ecotouring pada pada Sabtu (14/12/2019), dimana acara tersebut masih dalam rangkaian acara HUT Lorin yang ke-21.

Diikuti oleh karyawan dan karyawati Lorin Group, Ecotouring ini adalah penggabungan kegiatan touring dan gerakan penghijauan di Astana Giri Bangun yang terletak di daerah Girilayu, Matesih, Karanganyar. Dimulai tepat pada pukul 07.00 WIB, seluruh rombongan yang terdiri dari kurang lebih 100 bikers bertolak dari Lorin Solo Hotel. Sebelum berangkat, diberikan safety briefing yang meliputi panduan berkendara yang aman serta rute yang akan dilalui. Tak lupa sebelum berangkat, dibacakan doa terlebih dahulu agar perjalanan berjalan dengan lancar selamat sampai tujuan.



Kurang lebih pukul 08.30 WIB, rombongan tiba di Astana Giri Bangun dan disambut oleh pengelola Astana Giribangun Sukirno. Setelah diadakan ramah tamah antara manajemen Lorin Solo Hotel dan pihak pengelola, acara dilanjutkan dengan penanaman pohon disekitar area Giribangun.

 “Sudah menjadi tanggung jawab kita bersama untuk ikut merawat, menjaga dan melestarikanalam ini demi masa depan generasi penerus. Untuk itu, dalam rangkaian Hari Ulang Tahun Lorin yang ke-21 ini, kami mengadakan gerakan penanaman pohon yang walaupun sedikit, namun semoga memberikan arti bagi upaya-upaya pelestarian lingkungan.” Jelas Dirut Lorin Group Purwanto Yudhonagoro.

Dalam kesempatan ini Purwanto juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada seluruh stake holders yang ikut serta dalam gerakan go green ini terutama kepada pihak Clay Botanicals selaku sponsor.

Tak kurang dari 200 bibit pohon durian dan jati emas ditanam dalam kegiatan Eco Touring ini. Adapun pemilihan jenis tanaman disesuaikan dengan kontur tanah yang ada di area Giribangun. Secara simbolis, diberikan juga Certificate of Appreciation dari pihak Clay Botanicals yang diwakili oleh Galih Suryo kepada Purwanto.

Setelah kegiatan penanaman pohon selesai dilaksanakan, dilanjutkan kerja bakti yang dibagi dalam tiga area yakni di area makam, di area parkir serta di area Wisma Lerem.

“Kegiatan ini merupakan komitmen kami untuk terus mendukung pelestarian alam. Saat ini kami juga sedang merintis agro wisata sehingga tamu mempunyai pengalaman yang lebih menyenangkan ketika menginap di Lorin,” dikatakan Dhani Wulandari, Public Relations Manager Lorin Solo Hotel disela-sela kegiatan.

Seluruh kegiatan berakhir pada pukul 11.30 WIB dan setelahnya seluruh rombongan meninggalkan Astana Giri Bangun untuk kembali ke Lorin Solo Hotel. (rilis- adv)

(wd)