Hard News

Polda DIY Benarkan Adanya Operasi Densus 88 di Gunungkidul

Hukum dan Kriminal

21 November 2019 09:46 WIB

Penangkapan terduga teroris di Gunungkidul.

YOGYAKARTA, solotrust.com- Kabid Humas Polda DIY Kombes Pol Yulianto membenarkan adanya penangkapan terhadap terduga teroris di Dusun Ngunut Tengah,  Desa Ngunut, Kecamatan Playen, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Isimewa Yogyakarta (DIY) oleh tim Densus 88 anti teror Mabes Polri pada Rabu (20/11/2019).

Baca: Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Gunungkidul, DIY



Dalam operasi penangkapan tersebut, pihak Polda DIY hanya memback up tugas dari Densus 88. Polda DIY juga belum bisa memberikan keterangan resmi terkait siapa dan apa saja yang diamankan karena masih menunggu hasil penyelidikan dari Densus 88.

“Di wilayah Gunungkidul ada penangkapan atau penindakan yang dilkaukan oleh teman-teman dari Densus 88. POlda DIY dalam hal ini memback up kegiatan yang dilakukan oleh teman-teman Densus. Untuk perkembangan berapa yang diamankan, apa saja yang didapat di TKP, saat ini olah TKP masih dilakukan, jadi belum bisa kami sampaikan.” Ujar Kabid Humas Polda DIY kombes pol yulianto  

Seperti yang telah diberitakan, Densus 88  Mabes Polri Rabu pagi menangkap seorang terduga teroris. Petugas membawa sejumlah barang bukti dari rumah terduga yang diduga merupakan bom panci. (adam)

(wd)