Viral

Viral, Seorang Bapak Diam-diam Bantu Remaja Penjual Buku

Viral

15 November 2019 00:01 WIB

Ilustrasi buku (Sumber: Pixabay)

Solotrust.com -Nasib setiap orang memang digariskan berbeda. Namun, usaha kerja keras dan doa tiada hentinya sedikit banyak bisa mengubah nasib seseorang yang semula kekurangan menjadi lebih beruntung.

Akun Twitter KatolikG belakangan ini membagikan sebuah kisah haru dan mendapatkan banyak pujian yang kemudian menjadi viral di jagat maya. Dalam unggahan, terlihat seorang anak remaja berada di luar sebuah restoran. Anak itu terlihat tengah menjajakan buku untuk dijual agar dirinya bisa memenuhi kehidupan sehari-hari.



Di tengah asyiknya menjajakan buku dagangannya, seorang bapak yang berada di dalam restoran diam-diam memperhatikan tingkah sang remaja. Setelah itu, tanpa berpikir panjang bapak yang memperhatikan remaja itu, kemudian mengambil nasi berikut lauknya lalu memberikan kepada remaja penjaja buku yang terlihat menahan lapar.

“Seorang bapak-bapak sedang makan di restoran padang, dia melihat ke luar ada seorang anak kecil yang berjualan buku. Dia ambil nasi, sayur dan lauk dari meja kemudian diantar sendiri ke anak itu, dia bilang ke pelayan, ‘mas, biar dia makan nanti saya bayar,’ cuit akun tersebut.

Melihat unggahan itu, banyak warganet memuji apa yang dilakukan bapak itu. Salah satu akun SayurLodehBTW2 menuliskan, “Berbuat baik tak perlu tanya apa agamamu, dari mana asal daerahmu dll…Kemanusiaan bisa menghancurkan sekat-sekat itu.” (dd)

(redaksi)