Entertainment

Setelah EDM, BTS dan Lauv Rilis Versi Akustik dari Make It Right

Musik & Film

9 November 2019 15:02 WIB

Cover art "Make It Right" acoustic remix (Dok. Big Hit Entertainment)

Solotrust.com - Setelah merilis versi baru dan versi remix EDM dari "Make It Right", BTS dan Lauv kembali merilis versi lain dari lagu ini yakni versi remix Akustik, Jumat (8/11/2019).

Versi ini memperlihatkan sisi lembut dan sentimental dari lagu tersebut, dengan melodi dan harmoni yang selaras dengan suara gitar akustik, bass, dan keyboard.



Lauv menyanyikan bagian verse 1, refrain, pre-chorus dan chorus, dengan lirik berbahasa Inggris yang ia tulis. Para anggota BTS melanjutkannya, yang dimulai dari J-Hope yakni di verse 2.

Terkait cover art-nya, terdapat perbedaan dengan versi-versi sebelumnya. Jika dalam versi EDM gambar animasi laki-laki berjubah yang siap melibas naga masih berada di jarak yang tidak terlalu dekat dengan naga, maka dalam versi ini jaraknya sudah sangat dekat dengan sang naga.

Cover art ini melukiskan BTS yang digambarkan sebagai laki-laki yang telah memiliki kepercayaan diri untuk mengatasi ketakutannya, yang dimanifestasikan dalam bentuk naga. Jubah yang ia kenakan adalah representasi ARMY, sosok yang selalu menemani langkah BTS.

Dua rilis sebelumnya mendapat sambutan hangat penggemar global, dengan berhasil memuncaki chart iTunes di puluhan negara termasuk Indonesia. (Lin)

(wd)