Entertainment

BTS Genap Puncaki Chart Social 50 Billboad Selama 150 Minggu

Musik & Film

1 November 2019 15:26 WIB

BTS (Dok. BTS).


Solotrust.com - Minggu ini BTS genap memuncaki chart Social 50 di Billboard selama 150 minggu. Dengan ini, BTS pun menjadi artis kedua dalam sembilan tahun sejarah Social 50 yang paling banyak memuncakinya, setelah Justin Bieber yakni 163 minggu.



Dilansir dari Billboard (31/10/2019), berdasarkan data Next Big Sound, pada chart tertanggal 2 November 2019, BTS tetap merajai chart meski turun 37 persen dalam metrik keseluruhan untuk minggu yang berakhir 24 Oktober lalu. Versi baru dari "Make it Right" berkolaborasi dengan Lauv yang mereka rilis pada 18 Oktober lalu menghasilkan 9,8 juta kali mention dan 4,2 juta interaksi di Twitter.

50 minggu sebelumnya, BTS sudah menjadi artis kedua yang bisa merajai chart itu selama 100 minggu. Grup asal Big Hit Entertainment itu telah merajai chart itu tiap minggu dimulai dari 29 Juli 2017, setelah untuk pertama kalinya memuncakinya pada 29 Oktober 2016. Sementara itu, Justin Bieber telah memuncaki chart itu sejak Februari 2011.

Chart Social 50 didukung oleh data yang dilacak oleh perusahaan analisis musik Next Big Sound. Chart ini memeringkat artis paling populer di Facebook, Twitter, Instagram, YouTube dan Wikipedia. Metodologi chart ini memadukan penambahan mingguan untuk teman/penggemar/ pengikut, seberapa banyak tampilan halaman sang artis serta engagementnya.

Selain Justin Bieber dan BTS, artis lain yang paling banyak memuncaki chart ini adalah Taylor Swift (28 minggu), Miley Cyrus (21 minggu), dan Rihanna (21 minggu). (Lin)

(wd)