Ekonomi & Bisnis

Presiden Jokowi Diharap Meresmikan KA Bandara pada 20 Desember 2019

Ekonomi & Bisnis

25 Oktober 2019 08:02 WIB

KA Bandara

SOLO, solotrust.com - Kereta Api (KA) Bandara rencananya akan segera diresmikan pada tanggal 20 Desember 2019 oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. Hal itu diungkapkan oleh Abdullah Usman, General Manager Angkasa Pura I Bandara Adi Soemarmo Boyolali pada solotrust.com.

"Peresmian rencananya dihadiri Presiden Joko Widodo. Peresmian tanggal 20 Desember 2019 merupakan hasil keputusan Kemenkomaritim," tuturnya saat ditemui awak media di Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Solo, Selasa (22/10/2019).



Lebih lanjut Abdullah menjelaskan, penggarapan infrastruktur KA Bandara yang menghubungkan Stasiun Solo Balapan dengan Stasiun Bandara Adi Soemarmo tersebut sudah selesai semua. Baik dari pihak Angkasa Pura maupun dari pihak PT. Kereta Api Indonesia (KAI). Pembebasan lahan juga sudah selesai. Hanya saja masih ada penyambungan rel yang belum selesai di 4 titik oleh Balai Teknik Perkeretaapian (BTP) Semarang.

Sebelumnya, infrastruktur pendukung KA Bandara di Stasiun Solo Balapan berupa ruang tunggu dan peron telah diresmikan oleh Direktur PT. Kereta Api Indonesia atau KAI (Persero) Edi Sukmoro pada Kamis, 29 Agustus 2019.

Sebelumnya, Manajer Humas PT. KAI Daop VI Yogyakarta mengatakan guna mendukung operasional KA Bandara PT. KAI sudah siap untuk mengoperasikan armada KA.

"PT. KAI Daop 6 sudah mempersiapkan 4 trainset KA, masing-masing 2 trainset untuk melayani relasi Solo - Bandara Adi Sumarmo dan 2 trainset untuk memberikan pelayanan dari Yk - ke Wojo (Bandara YIA)," imbuhnya. (Rum)

(wd)