Hard News

Overdosis Obat Asma, Pengamen Ini Tewas di Parit

Jateng & DIY

2 Desember 2017 13:32 WIB

Pengamen yang tewas di parit, di Klaten. (solotrust-joko)

KLATEN, solotrust.com - Baru-baru ini warga Klaten digegerkan dengan penemuan mayat laki-laki di sebuah parit. Tepatnya parit di Dukuh Sunggungan, Desa Merbung, Klaten.

Penemuan mayat itu sempat menjadi heboh warga sekitar desa Merbung. Tak sedikit orang melihat dengan jarak dekat untuk memastikan mayat tersebut.



Korban kali pertama ditemukan  oleh Agung Sukasto (39) dan Rahmad Maulana (21), warga sekitar. Mereka berdua sedang melakukan olahraga sore yang tidak jauh dari penemuan mayat.

Kemudian ada seorang laki-laki tanggung sedang melintas dan memberitahu bahwa ada seorang laki-laki dengan sepeda angin terperosok ke dalam parit.

"Saya segera menuju ke lokasi yang diberitahu ternyata benar ada  seorang laki-laki di dalam parit sudah dalam keadaan meninggal, tidak lama kami langsung melaporkan ke Polsek Kota Klaten," ujar Agung kepada wartawan, Sabtu (2/12/2017).

Sementara Kapolsek Klaten Kota AKP Suyadi membenarkan adanya penemuan seorang mayat laki laki tergeletak di parit. "Setelah mendapati laporan, petugas segera bergegas menuju TKP (tempat kejadian perkara) memastikan laporan warga. Ternyata benar ada mayat seorang laki-laki di dalam parit," kata Kapolsek.

Menurut identitas yang ditemukan, kata Kapolsek,  korban merupakan seorang pengamen  bernama Hermanto (45), warga Dukuh Jragung RT 09 RW 10, Desa Ngalas, Kecamatan Klaten Selatan, Kabupaten Klaten.

Dari penemuan itu, korban selanjutnya dibawa ke RSUD Dr Suradji Tirtonegoro Klaten guna dilakukan visum.
“Hasil yang didapat korban meninggal bukan karena tabrak lari melainkan karena overdosis minum obat asma dan sebelumnya juga sudah sakit," terang Kapolsek.

 

(joko-way)

(Redaksi Solotrust)

Berita Terkait

Dicurigai Penculik, 2 Pengamen Asal Klaten Dilaporkan ke Polisi

Dapat Banyak Keluhan, Event Organizer Sekaten Angkat Bicara Soal Parkir hingga Pengamen

Pengunjung Sekaten Lapor Gibran, Keluhkan Pengamen Meresahkan

Tantri Kotak Nyanyi Bareng Pengamen di Warung Makan

Keren! Pengamen di Bandung Pakai Biola dan Sound Hibur Pengguna Jalan

Bikin Ngakak! Pengamen Gagal Bunuh Diri Gara-gara Sungai Dangkal

Kasus Pilu Bocah Tewas Terlindas Mobil Tetangga di Tambora, Jadi Pembelajaran Para Orang Tua dan Pengemudi

Ayah, Ibu dan Anak Ditemukan Tewas, Diduga Diracun

Astaga! Oknum Polisi KTT G20 Tewas Ditusuk, Cancel Open BO PSK

Polres Sukoharjo Gelar Rekonstruksi Kasus Pengeroyokan hingga Tewas di Wonogiri

Polisi Tewas, Lebih dari 80 Siswa Diculik dalam Serangan di Nigeria

Fenomena Petani Sragen Tewas Mendadak di Sawah

Pemkab Boyolali Gaet Juara 1 Penghargaan Paritrana Tingkat Jateng

Makna Paritrana Award yang Digelar BPJS Ketenagakerjaan

Raih Paritrana Award, BPJS Ketenagakerjaan Hadiahi Mobil ke Pemkot Surakarta

Sambut Ramadan, WOM Finance Berbagi dengan Masyarakat Duafa

Mengenal Cemilan Legendaris Kepelan Khas Pedan Klaten

Warga Antusias Berburu Takjil hingga Membuat Kemacetan

Dinkes Jateng: SUB Pin Polio harus Diberikan ke Seluruh Anak

Yuk Intip 5 Umbul di Klaten yang Wajib Kamu Kunjungi

Melihat Lebih Dekat Wisata Kampung Wayang Binaan Astra

Menghilang setelah Overdosis, Demi Lovato Muncul di Depan Publik

Disalahkan atas Kematian Mac Miller, Ariana Grande Matikan Komentar Instagram

Mantan Ariana Grande, Mac Miller Ditemukan Meninggal Overdosis

Demi Lovato Jual Rumah Tempatnya Overdosis

Demi Lovato Terbang ke Chicago untuk Perawatan Narkoba

Overdosis, Demi Lovato Dilarikan ke Rumah Sakit

Berita Lainnya