Entertainment

Cicit WR Supratman Nyanyikan Lagu Tanah Airku di Istana Merdeka

Musik & Film

19 Agustus 2019 12:30 WIB

Andrea Putri Turk (Foto: Instagram @andreapturk).

Solotrust.com - Andrea Putri Turk, cicit dari pencipta lagu kebangsaan "Indonesia Raya", WR Supratman membawakan lagu "Tanah Airku" ciptaan Ibu Sud dalam upacara peringatan HUT ke-74 RI di Istana Merdeka, 17 Agustus 2019.

Baca: Ini Nama 68 Anggota Paskibraka 2019 di Istana Negara



Andrea adalah musisi berbakat muda Indonesia. Juni lalu ia berhasil  meraih juara pertama dalam kompetisi menulis lagu "Young Songwriter Competition 2019" oleh Song Academy, London, Inggris untuk kategori internasional. Dara 18 tahun itu menang dengan lagu bertajuk "Who We Are" ciptaannya.

Tak hanya itu, lulusan Australian Independent School Indonesia (AIS Indonesia) pada 2018 itu juga pernah menerima penghargaan sebagai salah satu dari Top 50 Women Leaders Internasional Awards (WLIN) 2019 di Vietnam April lalu.

Andrea juga diketahui telah menyelesaikan latihan ketat dalam bidang musik di Amerika Serikat, yakni di Berklee Collage of Music di 2016, NYU Steinhardt di 2017 dan 2018, serta NYU TISCH Clive Davis Institute of Recorder Music di 2018.

Andrea telah merilis album self-titled debutnya pada April lalu dengan 14 lagu antara lain "Who Are You", "Nothing About You", dan "Garden",  yangmana proses masteringnya dilakukan oleh pemenang Grammy Awards, Chrish Gehringer. Andrea pun pernah menjadi penyanyi pembuka dalam konser The Chainsmokers di Jakarta pada 30 Maret 2018. (Lin)

(wd)