Hard News

3.000 Anak Akan Hadiri JASS LDII ke- 7

Jateng & DIY

26 Juli 2019 10:27 WIB

Suasana rapat kegiatan Jambore Anak Sholeh Sukoharjo (JASS).

SUKOHARJO, solotrust.com- Sekitar 3.000 anak akan menghadiri acara bertajuk Jambore Anak Sholeh Sukoharjo (JASS). Kegiatan ini menurut rencana akan digelar Minggu (27/7/2019) di Sentra Niaga area The Park Mall solobaru, Grogol, Sukoharjo. Dijadwalkan kegiatan ini akan dihadiri Bupati Sukoharjo, Wardoyo Wijaya yang akan datang bersama Etik Suryani.

Seperti tahun sebelumnya, dalam Kegiatan JASS yang ketuju ini akan digelar sejumlah lomba sebagai kegiatan pra jambore. "JASS ini nanti akan diawali dengan pawai taaruf  mengelilingi The Park, dilanjutkan upacara pembukaan dan pengukuhan pengurus PAC LDII se- Kecamatan Grogol. ini yang membedakan dengan JASS sebelumnya." jelas Ketua PC LDII Kecamatan Grogol, Ari Setyawan.



Baca juga: Peringati HAN, Siswa SD Lazuardi Kamila Lakukan Aksi Menggambar Massal

Sementara itu  Ketua Panitia Wahyu Hidayat menambahkan, dalam kegiatan JASS ke- 7 ini sedikitnya 25 macam lomba yang digelar meliputi lomba tajwid, tahfid dan  lomba adzan.

"Selain itu ada pula lomba hafalan mulai dari hafalan masmaul husna, hingga hafalan doa sehari-hari," imbuhnya.

Di hari yang sama, lanjut Wahyu, akan di gelar kepiawaian peserta dalam hal seni kaligrafi, mewarnai, kreativitas, dan lomba cerdas cermat.

"Tidak hanya itu saja lomba olahraga, diantaraya sepak bola,"ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama Pembina PC LDII Grogol, Jaka Wuryanta menuturkan, kegiatan seperti ini adalah salah satu upaya menepis anggapan ekslusif di kelembagaan LDII. Dengan paradigma baru diharapkan bisa menghapus kesan eksklusif yang melekat pada LDII.

"Adanya kegiatan ini diharapkan masyarakat tidak lagi memberikan stempel LDII adalah organisasi Islam yang tertutup," ungkapnya. (nas)

(wd)