Hard News

TMMD Sengkuyung di Sragen Dibuka Hari Ini Oleh Bupati

Jateng & DIY

11 Juli 2019 16:57 WIB

Pukul kentongan, Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati buka TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2019 di wilayah Kodim 0725/Sragen.

SRAGEN, solotrust.com- Upacara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap II Tahun 2019 di wilayah Kodim 0725/Sragen digelar di Lapangan Bola Volly Desa, Ngargosari, Kecamatan Sumberlawang, Sragen, Kamis (11/7/2019).   

Baca juga: TMMD Sengkuyung Sukoharjo Menyasar Fasum Desa Pengkol



Inspektur upacara pembukaan yang mengangkat tema "Bersama TMMD membangun untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat" ini adalah Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati dan sebagai Komandan Upacara Danramil 16/Miri Kapten Inf Kamalita, serta dihadiri oleh Dandim 0725/Sragen Letkol Kav Luluk Setyanto, Kapolres Sragen AKBP Yimmy Kurniawan dan bebrapa pejabat pemerintahan serta kurang lebih 600 orang peserta upacara.

Dalam membacakan amanat Gubernur Jawa Tengah, Bupati Sragen mengatakan, TMMD adalah suatu program terpadu antara TNI dan pemerintah daerah yang bertujuan untuk mempercepat pelaksanaan daerah, dengan harapan kesejahteraan masyarakat di daerah juga akan meningkat. Selain sasaran  pokoknya yaitu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah, TMMD juga bertujuan sebagai upaya mempererat kemanunggalan TNI-Rakyat.

“Program TMMD ini harus kita sukseskan bersama. Program TMMD dapat terlaksana dengan baik apabila adanya gotong-royong dan kerja sama yang saling mendukung dari semua unsur yang terlibat baik TNI, Polri, Pemda maupun masyarakat.” Jelasnya.

TMMD kali ini akan mengambil sasaran fisik pembangunan makadam jalan sepanjang 1.950 M, lebar 2,5 M, tebal 15 Cm, Rumah Tak Layak Huni (RTLH), dan pembangunan Jamban sehat.  

Sementara untuk sasaran non fisik penyuluhan tentang empat konsensus dasar berbangsa, penyuluhan PMKS-PSKS, penanggulangan bencana, cegah kebakaran hutan, peternakan dan perikanan, pertanian dan perkebunan, Bin Kamtibmas dan bahaya Narkoba serta Bintal/Rohani.

Selesai upacara dilanjutkan pengecekan pelayanan KB Kes dan pembagian 200 paket sembako untuk warga kurang mampu.

(wd)