Serba serbi

Pekan Ketiga, Map of the Soul: Persona Masih Bertahan di Chart Album Official Inggris

Musik & Film

5 Mei 2019 02:05 WIB

BTS. (Dok. Big Hit Entertainment).

Solotrust.com - Pada pekan ketiganya, album terbaru BTS "Map of The Soul: Persona" masih berada di chart album Official Inggris, kendati terus turun peringkat sejak debut di posisi pertama.

Pada chart album untuk pekan yang dimulai pada 3 Mei 2019, “Map of the Soul: Persona” berada di posisi ke-11. Pekan lalu, album tersebut menempati peringkat ke-7. Chart ini sendiri adalah chart yang meranking album-album terpopuler tiap minggunya di Inggris.



Raihan ini menjadi rekor tersendiri bagi BTS. Bukan hanya menjadi artis Korea Selatan pertama yang bisa berada pada Top 20 chart album Official, namun juga menjadi artis Korea Selatan pertama yang selama tiga pekan berturut-turut berada di sana.

Sementara itu dalam chart single, lagu andalan dalam album ini yakni "Boy With Luv" featuring Halsey menempati posisi ke-29, sama dengan minggu lalu. Lagu tersebut diketahui debut di peringkat ke-13.

Raihan "Boy With Luv" ini juga menjadi rekor tersendiri bagi BTS, karena melampaui hit sebelumnya yakni "IDOL". Lagu tersebut dulu debut di peringkat ke-21, lalu turun ke peringkat 73. Di pekan ketiganya atau pekan terakhir, lagu tersebut berada di peringkat ke-84.

Dengan ini "Boy With Luv" pun sekarang menjadi satu-satunya lagu dari grup Korea Selatan yang bisa bertahan di Top 40 selama tiga minggu berturut-turut di chart single Official Inggris. (Lin)

(wd)