Serba serbi

Yonezu Kenshi Akan Isi OST ‘Children of the Sea‘

Musik & Film

25 April 2019 05:02 WIB

Children of the Sea (Dok Studio 4°C)

SOLO, solotrust.com - Studio 4°C melalui laman resminya pada Rabu (24/4/2019) mengabarkan bahwa Yonezu Kenshi akan mengisi OST "Children of the Sea" (Kaiju no Kodomo) dengan judul "Umi no Yurei" (Ghost of the Sea). Lagu itu ditulis langsung olehnya.

Ini adalah kali pertama penyanyi yang mendominasi Billboard Jepang tahun lalu ini menulis lagu tema untuk sebuah film.



Yonezu Kenshi dan mangaka dari "Children of the Sea" yakni Daisuke Igarashi diketahui adalah teman, sejak Yonezu Kenshi berkontribusi untuk lagu resmi "Louvre No. 9 — Manga, the 9th Art" untuk Igarashi di Prancis pada 2016 silam.

Salah satu hit Yonezu Kenshi yakni "Lemon" menjadi lagu tema drama Jepang berjudul “Unnatural”. Lagu tersebut berhasil memenangkan kategori lagu tema terbaik dalam Television Drama Academy Awards ke-96 di Jepang tahun 2018.

Film "Children of the Sea" akan tayang di Jepang pada 7 Juni mendatang. Berkisah tentang tiga anak yang memahami pesan misterius yang disampaikan lautan, film tersebut menggambarkan konektivitas antara manusia dengan alam yang menakjubkan dan indah. (Lin)

(way)