Hard News

PT RUM Akan Beli Alat untuk Mengatasi Bau Limbah, Harganya Fantastis

Jateng & DIY

29 Maret 2019 21:37 WIB

Pengolahan limba PT RUM.

SUKOHARJO, solotrust.com- Mengatasi bau limbah, PT Rayon Utama Makmur (RUM) akan membeli alat senilai 40 Dollar. Dengan alat itu konon bisa menghilangkan bau limbah sulfur yang selama ini dikeluhkan oleh warga.

Dalam waktu dekat PT RUM akan mendatang alatkan  penghilang bau yang disebut h2so4 recovery. Dan ditargetkan akan terpasang sebelum batas masa administratif oleh Pemkab Sukoharjo yakni Agustus 2019.



“Dalam waktu yang sangat dekat , PT Rayon Utama Makmur akan menambah, menginstalasi lagi sebuah alat yang namanya h2so4 recovery ata pendaur ulang h2so4.” Tutur juru bicara PT RUM Sukoharjo, Bintoro Dibyoseputro.

Alat h2so4 recovery mengadopsi teknologi Eropa yang sudah terkenal di Jerman dan Denmark, sedangkan untuk pengerjaan alat ini di rangkai oleh tim ahli di negeri Cina dengan pertimbangan efisiensi waktu dan harga.  

Selain dapat menghilangkan bau, dengan alat ini limbah sulfur yang selama ini dikeluhkan akan didaur ulang menjadi barang bernilai jual tinggi. Sulfur yang menjadi penyebab utama gangguan udara ini akan di daur ulang sehingga tidak terlepas bebas, akan tetapi diubah menjadi bahan baku membuat h2 so4.

“Dengan alat tersebut kami berharap sulfur atau penyebab utama dari gangguan udara ini bisa kita daur ulang sehingga tidak terlepas bebas di udara.” Jelasnya. (nas)

(wd)