Entertainment

Jelang berakhirnya TMMD, Satgas dan Warga Saling Ngudoroso

TNI / Polri

27 Maret 2019 01:05 WIB

Warga tengah ngobrol dengan satgas TMMD.

BLORA, solotrust.com - Menjelang berakhirnya pelaksanaan TMMD Reguler ke-104 Kodim 0721/Blora di Desa Jurangjero, Kecamatan Bogorejo, Satgas dan warga saling Ngudoroso (mencurahkan rasa - Red). Saling meninggalkan wasiat, berharap hubungan kekeluargaaan antara TNI dan warga jangan terputus meski TMMD sudah usai.

Memanfaatkan waktu istirahat kerja, para Satgas menyempatkan anjangsana ke sejumlah warga. Di kesempatan itu mereka mengutarakan apabila ada salah selama bersama warga, mohon untuk dimaafkan. ''Silahkan mampir kalau misal suatu saat ke Blora, tentu kami akan menyambut gembira,'' ujar Serda Santoso salah seorang anggota Satgas ketika beranjangsana ke rumah Ny. Sulatin (50), warga setempat.



Saling berbalas, Ny Sulatin juga mengutarakan kepada para anggota Satgas, apabila ada sambutan yang kurang berkenan dari warga mohon untuk dimaafkan, ''Saya sangat senang, rumah ditempati para Tentara, dan mereka sudah saya anggap saudara sendiri. Pokoknya jangan sampai diputus silahturahmi yang sudah terjalin selama ini. Tolong Pak Tentara, kalau ada kesempatan mau menengok Desa Jurangjero,'' harap Ny. Sulatin.  

(wd)