Pend & Budaya

Aksi Kreatif 1001 Pesan Bhinneka Tunggal Ika untuk Millenial

Pend & Budaya

15 Maret 2019 10:41 WIB

Aksi Kreatif 1001 Pesan Bhinneka Tunggal Ika Untuk Millenial di SMKN 1 Sragen, Kamis (14/3/2019).

SOLO, solotrust.com - Dosen dan Mahasiswa Program Studi Desain Komunikasi Visual (DKV) Fakultas Seni Rupa dan Desain Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta menggelar aksi 1001 Pesan Bhinneka Tunggal Ika untuk Millenial di SMKN 1 Sragen, Kamis (14/3/2019).

Sebanyak 900 siswa SMKN 1 Sragen membuat pesan kebhinnekaan baik berupa gambar, ungkapan pesan, coretan, puisi dan ide kreatif lainnya. Yang terdiri dari kelas X sebanyak 500 siswa dan kelas XI sebanyak 400 siswa. Mereka dipandu oleh tiga dosen dan mahasiswa Prodi DKV FSRD ISI Surakarta.



"Aksi kreatif ini sebagai bagian dalam kegiatan Apresiasi Seni yang rutin setiap tahun diselenggarakan oleh OSIS SMKN 1 Sragen," kata  Budi Isnanik selaku Kepala SMKN 1 Sragen kepada solotrust.com

Ratusan siswa menggambar di atas media kertas berukuran A4 kuarto dengan alat gambar bebas, seperti spidol, pensil, bolong, dan rapido. Mereka menuangkan beragam gagasan dari millenial melihat Bhinneka Tunggal Ika di jaman sekarang.

"Kita melihat ancaman tentang turunnya nasionalisme, lunturnya semangat persatuan, semangat toleransi akan perbedaan juga mulai terpilih, dan gotong royong mulai hilang di tengah masyarakat, maka lewat aksi kreatif ini sebagai usaha untuk meningkatkan dan mengingatkan kembali akan nilai-nilai dari Bhinneka Tunggal Ika kepada millenial,  khususnya siswa SMK N I Sragen ini," ujar Winardi, selaku Wakil Kepala bidang Kesiswaan.

Sementara itu, Basnendar Herry Prilosadoso selaku Dosen Pembimbing ISI Surakarta menambahkan, hasil karya dari siswa tersebut dipajang di sekitar lokasi kegiatan lapangan olahraga dengan teknik memakai klip penjepit di tali memanjang sehingga siswa bisa melihat karya lainnya yang beragam.

"Kegiatan apresiasi seni, juga menampilkan potensi siswa yang berupa pertunjukan seni tari, seni pentas musik, dan olah kreativitas lainnya. Selain itu juga ditampilkan seni pertunjukan oleh mahasiswa dari ISI Surakarta," kata Basnendar. (adr)

(wd)