Pend & Budaya

Lebih Dekat Dengan MPD FEB UNS Melalui EXPORT UNS 2017

Pend & Budaya

10 November 2017 01:35 WIB

Economics Exquisite of Sport and Talent di UNS. (solotrust.com/Arum)

SOLO, solotrust.com - Untuk menumbuhkan SDM yang berjiwa sportif dan persaingan sehat ternyata bisa dilakukan dengan cara kekinian. Seperti Mahasiswa Program Studi Diploma Manajemen Perdagangan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sebelas Maret (FEB UNS) yang menggelar Economics Exquisite of Sport and Talent (EXPORT) UNS 2017 di Atrium Solo Grand Mall (9/11). 
 
"Kegiatan ini bertujuan membranding jurusan Manajemen Perdagangan agar lebih dikenal masyarakat Solo. Sekaligus kami bisa belajar teamwork, pengembangan bakat keorganisasian dan kepanitiaan acara," ujar Mushlihatul Ashfia, Ketua Acara Export UNS, di sela acara.
 
Dia menambahkan, acara ini juga untuk mengapresiasi bakat anak-anak muda dengan pendekatan minat dan bakat mereka. Kegiatan ini terdiri dari dua lomba yaitu Kompetisi Akustik dengan total hadiah Rp 1,5 juta dan Games Mobile Legends dengan total hadiah Rp 2,4 juta. EXPORT UNS 2017 semakin meriah dengan penampilan Vibes Band dan Aditya eks AFI. 
 
Pihaknya merasa senang sebab kegiatan berjalan lancar mulai perencanaan hingga penyelenggaraan. "Dosen-dosen juga datang sangat mendukung dan bangga, apalagi ini acara pertama. Rencana akan dijadikan acara tahunan agar masyarakat semakin mengenal jurusan Manajemen Perdagangan FEB UNS," harapnya. (Arum-A)

(Redaksi Solotrust)