Entertainment

Signifikan, Progres Rehab Mushala di Desa Jurangjero

TNI / Polri

21 Februari 2019 06:12 WIB

Pembangunan mushala Al-Barokah.

BLORA, solotrust.com-  Berkat kerjasama antara warga dan Satgas TMMD Kodim 0721/Blora, renovasi pembangunan Mushala Al-Barokah yang merupakan salah satu sasaran fisik TMMD Reguler ke-104 Kodim Blora progesnya cukup signifikan.

''Kami akan terus upayakan pelibatan warga secara maksimal, dengan cara itu pencapaian prosentase di setiap pekerjaan fisik bisa maksimal,'' ungkap Bati Bakti TNI Kodim Blora, Peltu Haryanto.  



Dengan dibantu warga, personil TNI memasang satu persatu batu bata. Menurut Sertu Ngadiana, salah satu anggota Satgas TMMD menjelaskan, warga RT 02 /RW 01, Desa Jurangjero begitu semangat gotong - royong di setiap harinya. 

''Berkat semangat gotong royong itu, pembangunan Mushala Al-Barokah prosentasenya cukup besar,'' ungkap Sertu Ngadiana.  

(wd)