Serba serbi

J-Hope BTS Ulang Tahun, ARMY Ciptakan 6 Trending Topik Dunia

Musik & Film

18 Februari 2019 13:06 WIB

J-Hope (Foto: Twitter BTS).

Solotrust.com - Salah satu anggota BTS yakni J-Hope lahir pada 18 Februari 1994. Pada hari spesial tersebut, ARMY global ramai  merayakannya via Twitter, hingga tercipta 6 trending topik dunia.

Pada Senin (18/2/2019) pukul 02:45 waktu Korea Selatan atau pukul 00:45 WIB, tercatat tagar #HAPPYJHOPEDAY dicuitkan paling banyak, yakni sekitar 1,3 juta kali.



Selain itu, ada 5 tagar lain yang menjadi trending topik dunia yakni #SunshineHobiDay (sekitar 945 ribu cuitan), #MY_HOPE_JHOPE (980 ribu cuitan), #OurPieceOfPeace (606 ribu cuitan), Hoseok (745 ribu cuitan), dan J-Hope (267 ribu cuitan).

J-Hope dikenal sebagai penari, vokalis dan rapper BTS sekaligus. Ia juga kerap berkontribusi dalam pembuatan lagu-lagu solonya maupun BTS sebagai grup, seperti "Intro: Boy Meets Evil", "MAMA", "Dope", dan "Blood, Sweat & Tears."

Pada awal Februari tahun lalu, J-Hope merilis mixtape pertamanya yakni "Hope World". Begitu dirilis, mixtape tersebut berhasil menempati peringkat 1 di chart album-album teratas iTunes di lebih dari 63 negara, termasuk Amerika Serikat, Inggris dan Australia. Dengan hasil tersebut, J-Hope kala itu berhasil mencetak rekor sebagai artis solo Korea Selatan yang lagunya paling banyak berada di posisi 1 chart iTunes.

Lagu utama dari mixtape tersebut yakni "Daydream" juga berhasil memuncaki chart World Digital Song Sales di Billboard. Sementara mixtapenya sendiri debut di peringkat ke-63 Billboard 200.

Mempunyai kemampuan dance yang mumpuni, J-Hope kerap memperlihatkan skillnya tersebut di media sosial dengan tagar #HopeOnTheStreet. Salah satunya adalah ketika ia membuat "IDOL Challenge", dimana ia menarikan gerakan utama dari lagu "IDOL" BTS hingga memicu para penggemar BTS lintas negara menarikan tarian yang sama. (Lin)

(wd)