Ekonomi & Bisnis

Selain Wajib Dilakukan, Servis Berkala di Bengkel Nasmoco Gratis Oli TMO

Ekonomi & Bisnis

11 Februari 2019 14:31 WIB

Teknisi Toyota Nasmoco saat melakukan pengerjaan servis berkala.

SOLO, solotrust.com - Sebagaimana semangat Let's Go Beyond, Nasmoco Group sebagai dealer resmi Toyota di wilayah Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta memberikan layanan menarik dalam hal perawatan kendaraan bagi pelanggannya berupa promo Servis Berkala Gratis Oli. Promo ini berlaku di 23 bengkel Nasmoco seluruh Jawa Tengah dan DIY.

"Promo tersebut berlaku bagi pelanggan Toyota yang melakukan servis berkala mulai 30 ribu Km ke atas apa pun tipe mobil Toyota nya," ungkap Service Department Head Nasmoco Group, Dwi Aprianto melalui sambungan telepon kepada solotrust.com, Senin (11/2/2019)



Kata pria yang akrab disapa Anto itu, melalui promo ini, pelanggan yang memanfaatkan kemudahan servis berkala mulai 30.000 hingga 50.000 Km  akan mendapatkan gratis 1 liter oli TMO (Toyota Motor Oil) sedangkan servis berkala 60.000 hingga 80.000 Km gratis 2 liter oli TMO.

Sejak diperkenalkan bulan Oktober 2018 lalu, promo Servis Berkala Gratis Oli ini mendapat positif oleh pelanggan Toyota. Tercatat hingga akhir tahun lalu, promo ini telah dimanfaatkan oleh lebih dari 2.300 pelanggan Toyota.

"Semua tipe mobil Toyota kami layani. Misal pelanggan yang servis berkala menggunakan Toyota Avanza dengan range 30.000 - 50.000 Km kebutuhan olinya 4 liter, maka cukup membayar 3 liter oli saja, alias buy 3 get 4. Jadi tergantung tipe mobil dan jumlah kilo meternya" jelas dia.

Anto menjelaskan, servis berkala bukan hanya sekedar ganti oli saja. Servis berkala merupakan perawatan rutin yang dilakukan pada kendaraan Toyota, agar tetap aman, sehat dan terawat.

"Tidak disiplin melakukan servis berkala, sama saja dengan mempercepat kerusakan kendaraan," katanya.

Lebih jauh ia menerangkan, beberpaa pengerjaan yang dilakukan saat pelanggan melakukan servis berkala, diantaranya adalah pembersihan pada sistem pembakaran dan pengapian, pengecekan terhadap komponen mesin sesuai dengan masa pemakaian kendaraan, analisa terhadap kondisi komponen, mesin dan gas buang serta penyetelan terhadap komponen mesin sesuai dengan standar yang berlaku untuk kendaraan Toyota.

"Jadi pelanggan harus dipastikan untuk melakukan servis berkala kendaraan Toyota di 23 bengkel resmi Nasmoco yang ada di seluruh Jateng dan DIY. Penanganan kendaraan dilakukan oIeh teknisi Nasmoco yang berpengalaman dan bersertifikasi," tuturnya.

Anto menambahkan, untuk melakukan booking servis, pelanggan dapat terlebih dahulu menghubungi dealer melalui line telepon 1500-518 atau whatsapp di nomor 0878-7150-0518.

"Selain tidak perlu menunggu lama, pelanggan juga mendapatkan benefit berupa diskon 10% biaya jasa dan diskon 5% biaya part," pungkas Anto. (adr)

(wd)