Serba serbi

Terinspirasi Drama Korea, Pria Difabel Asal Bandung Barat Jadi Desainer

Musik & Film

01 Desember 2018 03:05 WIB

Rahmat Hidayat (25), pria difabel yang menjadi desainer setelah terinspirasi drama Korea "Fashion King".

SOLO, solotrust.com - Drama Korea ternyata memberikan kesan tersendiri bagi Rahmat Hidayat, seorang pria difabel asal Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat yang akhirnya menjadi desainer.

Adalah "Fashion King", salah satu drama asal Korea Selatan yang telah menginspirasinya untuk menjadi seorang desainer.



"Dari nonton drama Korea terinspirasi jadi desainer. Dari kecil memang suka gambar tapi kalau desain setelah nonton drama Korea itu," demikian kata Rahmat Hidayat, Kamis, (29/11/2018).

Dalam sebuah tayangan di stasiun televisi swasta, Rahmat ditanya mengenai hal apa dalam drama "Fashion King" yang membuatnya terinspirasi, dan dia menjawab perjuangan yang ditampilkan dalam drama tersebut.

Drama Korea yang mengangkat tema fesyen tersebut diketahui tayang 2012 lalu dan dibintangi Yoo Ah In, Shin Se Kyung, Lee Je Hoon, dan Kwon Yuri.

"Fashion King" menceritakan tentang seorang pria bernama Kang Young Gul (Yoo Ah In) yang bercita-cita menjadi desainer terkenal. Berawal dari Dongdaemun di Seoul, ini ingin menjadi desainer kelas dunia.

Hengky Kurniawan selaku Wakil Bupati Bandung Barat pun telah mengunjungi Rahmat. Dalam unggahan Instagramnya beberapa waktu lalu, Hengky menyampaikan bahwa warganya dari Desa Singdangkerta tersebut bercita-cita menjadi desainer profesional, memiliki butik dan bertemu dengan desainer terkenal Tanah Air seperti Ivan Gunawan, Anne Avantie, dan Barli Asmara.

"...Alhamdulilah hari ini Saya dan Bunda @sonyafatmala berkesempatan melihat secara langsung karya-karyanya dan memberikan kursi roda agar minggu depan kami bisa jalan2 ke jakarta dan bertemu dengan idolanya. Teman2 bantu saudara kita Rahmad dengan membeli karya-karyanya seharga 50.000 / lembar agar Rahmad tetap bisa berkarya. Haturnuhun," tulis Hengky Kurniawan.

Terlihat di Instagram Rahmat (@rahmathidayat4259), desainnya juga pernah dipakai oleh Soimah dan Inul Daratista. Rahmat juga telah bertemu dengan Anne Avantie yang akan membawanya ke Semarang untuk diberi pelatihan desain. (Lin)

(way)