Hard News

Tertabrak batara kresna warga Bendosari dirawat

Jateng & DIY

20 Oktober 2017 15:27 WIB

foto: Ilustrasi pemotor menyeberang rel Kereta Api. (net)

SUKOHARJO, solotrust.com - Warga kelurahan Jombor Sukoharjo dikejutkan dengan adanya seorang warga yang tertabrak Kereta Api Batara Kresna di perlintasan tanpa pintu Jombor Sukoharjo, Jumat (20/10/2017). Korban pengendara motor mengalami luka patah kaki kiri dan saat ini dirawat di Rumah Sakit Kustati Surakarta.

Kecelakaan antara motor dengan Kereta Api (KA) Batara Kresna No.304 jurusan Solo – Wonogiri di perlintasan merupakan kesekian kalinya. Informasi yang dihimpun, pengendara motor Honda Beat AD 2418 AEB bernama PARIMAN (61) warga Bembem RT 2 RW 2 Gentan, Bendosari, Sukoharjo datang dari arah barat menuju timur. Sementara KA Batara Kresna melaju dari arah utara menuju ke Selatan.



Sampai di lokasi kejadian tepatnya di perlintasan KA pengendara Honda Beat tidak memerhatikan adanya kereta Api yang jaraknya sudah cukup dekat saat dirinya hendak melintas. Beruntung korban tidak sampai terlindas atau tewas lantaran tabrakan tersebut. Meski tidak ada korban jiwa namun korban diketahui mengalami luka, kaki kiri patah dan lecet di kepala. Kasatlantas Polres Sukoharjo, AKP Finan Sukma Radipta mengatakan, petugas dari Satlantas Sukoharjo melakukan penanganan pada korban untuk dilarikan ke Rumah Sakit.

”Sudah ditangani dan korban mendapatkan perawatan,” kata AKP Finan Sukma Radipta saat dihubungi.

Kejadian ini menambah daftar laka yang melibatkan Kereta Batara Kresna. Kasus tahun 2016 lalu Railbus Bathara Kresna Jurusan Wonogiri – Solo menabrak sebuah sepeda motor Honda Revo Nopol AD 3891 MO di Perlintasan tanpa palang RT 2 RW 4 Begajah, Sukoharjo pada 17 Oktober 2016. Korban bernama Moh Rejo (40) warga Tepisari RT 1 RW 2, Polokarto, Sukoharjo mengalami luka patah kaki dan memar.

 


 

Kejadiannya juga sama yakni ketika hendak melintas melewati rel. Warga sudah berteriak memperingatkan ada kereta Railbus Bathara Kresna Jurusan Wonogiri – Solo yang datang dari arah Wonogiri (selatan -red).

Namun, Moh Rejo tidak mendengarkan. Sebaliknya dia malah mempercepat laju motornya. Lantaran jarak yang sudah terlalu dekat dia tidak bisa menghindar dan akhirnya tertabrak dan tereseret kereta.

 

(arif-Wd)

(Redaksi Solotrust)

Berita Terkait

Jasa Raharja Pastikan Seluruh Korban Tertabrak Truk Bermuatan Galon di Simalungun Terjamin Santunan

Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Bus PO Shantika di Tol Pemalang

Kecelakaan Kereta Api Lokal Bandung vs Turangga jadi Sorotan

Jasa Raharja dan KAI Santuni Korban Tabrakan KA Turangga vs Commuter Line Bandung Raya di Cicalengka

Update Evakuasi KA Turangga dan Commuterline Bandung Raya Sore Ini

Kecelakaan KA Turangga vs Commuterline: Seluruh Penumpang Selamat, Korban Cedera Dibawa ke RS Terdekat

Jasa Raharja Pastikan Seluruh Korban Tertabrak Truk Bermuatan Galon di Simalungun Terjamin Santunan

Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Bus PO Shantika di Tol Pemalang

Jasa Raharja dan KAI Santuni Korban Tabrakan KA Turangga vs Commuter Line Bandung Raya di Cicalengka

Update Evakuasi KA Turangga dan Commuterline Bandung Raya Sore Ini

Seluruh Korban Kecelakaan Bus PO Handoyo Terjamin Santunan Jasa Raharja

Operasi Zebra Candi 2023, Angka Kecelakaan Lalu Lintas di Boyolali Turun

Daftar 3 Stasiun Kereta Api Ramai Menjelang Lebaran

Viaduk Gilingan Ditutup, Palang Kereta Api Balapan kian Padat Merayap

Banjir di Semarang, Perjalanan Kereta Api Melalui Jalur Pantura Alami Keterlambatan

KAI Buka Pemesanan Tiket 24 Kereta Api Tambahan Lebaran untuk Tahap Pertama

KAI Pastikan Kesiapan Angkutan Lebaran 2024, Cek Aspek Keselamatan dan Pelayanan

Proyek Simpang Joglo Masuki Fase 3, Jalan Ditutup Total Mulai 27 Februari hingga 30 April

Bathara Kresna Serempet BST, Gibran: akan Kami Evaluasi!

Pasca Kecelakaan Railbus degan Mobil, PT. KAI Masih Lakukan Pendataan Kerugian

Lokasi Inilah yang Sering Ganggu Perjalanan Railbus Batara Kresna

Gara-Gara Ini, Railbus Batara Kresna Hari Ini Terlambat Beroperasi

Berita Lainnya