Serba serbi

Imbang Lawan Vietnam Jadi Modal Indonesia U-16 Hadapi India

Olahraga

25 September 2018 23:02 WIB

BUKIT JALIL, solotrust.com – Timnas Indonesia U-16 ditahan imbang Vietnam 1-1 pada laga kedua penyisihan Grup C Piala AFC U16 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia, Senin (24/9/2018). Hasil imbang ini menjadi modal penting untuk laga penentuan melawan India.

Skuat Indonesia harus bekerja ekstra keras dalam laga melawan Vietnam. Bahkan Garuda Asia harus tertinggal dahulu lewat gol Khuat Van Khang di menit ke-31. Indonesia cukup sulit mengembangkan permainan di babak pertama.



Indonesia baru bisa mencetak gol sekaligus menyamakan kedudukan pada babak kedua melalui Sutan Zico. Zico yang baru masuk di babak kedua melepaskan tendangan keras dari sudut sempit menit ke-50.

“Saya cukup puas dengan kerja keras para pemain hari ini meskipun mereka sempat tertinggal satu gol lebih dahulu, namun mereka bisa sabar. Terbukti, di babak kedua kami bisa menyamakan kedudukan,” kata Fakhri usai pertandingan.

Fakhri mengakui, Vietnam memang selalu menjadi lawan tangguh bagi timnya. Meskipun beberapa kali keduanya sudah acap kali bersua dan saling mengetahui kekuatan masing-masing.

“Tapi saya senang dengan hasil ini. Satu poin bisa kami raih dan itu menjadi modal awal kami untuk menghadapi pertandingan terakhir kami melawan India,” tandasnya.

Dengan hasil imbang ini, Indonesia masih kokoh di puncah klasemen Grup C dengan raihan nilai 4. Untuk bisa lolos, David Maulana dkk minimal harus bermain imbang melawan India di laga terakhir, 27 September, untuk bisa lolos ke babak selanjutnya.

(way)