Serba serbi

Emas Eko Yuli untuk Sang Istri yang Tengah Hamil Tua

Olahraga

21 Agustus 2018 17:25 WIB

Lifter putra Indonesia Eko Yuli Irawan berhasil meraih medali emas di Asian Games 2018. (INASGOC-foc-15)

JAKARTA, solotrust.com – Lifter putra andalan Indonesia Eko Yuli Irawan berhasil meraih medali emas kelima Indonesia. Ia meraih emas di kelas 62 kg grup A, Selasa (21/8/2018) sore.

Dengan total angkatan 311 kg, Eko mengungguli lifter Vietnam Trinh van Vinh yang membukukan angkatan 299 kg. Sementara perunggu diraih lifter Uzbekistan Ergashev Adkhamjon dengan total angkatan 298 kg.



Kesuksesannya ini disaksikan langsung oleh Presiden Joko Widodo. Ia tampak terharu mana kala lagu Indonesia Raya dikumandangkan di Hall A3 Jiexpo, Kemayoran, Jakarta.

"Alhamdulillah saya senang karena target dari PABBSI bisa saya capai meskipun angkatan kurang tapi kita berjuang dulu untuk medali emas,” ujarnya usai bertanding.

Emas ini menjadi yang pertama diraihnya di ajang Asian Games. Eko menyampaikan, raihan ini ia persembahkan untuk sang istri yang saat ini tengah hamil tua.

“Medali ini saya persembahkan untuk anak istri saya yang saat ini sedang hamil tua tinggal menunggu hari saja, juga untuk Merah Putih, PB PABBSI, KONI Daerah, KOI dan Inasgoc," urainya.

Selamat Eko Yuli Irawan !

(way)