Serba serbi

iKON Umumkan Tur Dunia Pertama, Jakarta Masuk List

Musik & Film

2 Juli 2018 18:00 WIB

iKON (dok. instagram iKON @withikonic)

SOLO, solotrust.com – Salah satu boy group di bawah naungan YG Entertainment, iKON akan segera menggelar tur dunia pertama mereka. Hal ini diketahui dari unggahan resmi dari akun Instagram iKON @withikonic, Senin (2/7/2018).

Melalui poster yang mereka unggah, diketahui bahwa tur bertajuk ‘iKON 2018 Continue Tour’ tersebut akan dimulai di Seoul, tepatnya di Olympic Gymnastics Arena pada 18 Agustus 2018 mendatang.



Kabar gembira bagi para iKONIC yang berada di Indonesia karena Jakarta adalah salah kota di Asia yang juga akan disambangi iKON. Hal tersebut terlihat dari unggahan poster via Twitter resminya, @iKON_YG hari ini.

Selain Seoul, tur tersebut juga akan diselenggarakan di Taipei, Kuala Lumpur, Bangkok, Singapore, Manila, Jakarta, dan Hongkong. Disebutkan pula bahwa akan ada kota-kota lain yang akan disambangi grup beranggotakan B.I, JAY, BOBBY, SONG, JU-NE, DK dan CHAN ini.

iKON yang comeback dengan album kedua ‘RETURN’ 25 Januari 2018 lalu diketahui mengukir sejarah baru dalam industri musik K-POP. Lagu andalan mereka ‘Love Scenario’ berhasil mendominasi chart musik dengan menduduki peringkat 1 dalam chart realtime Korea Selatan  baik harian, mingguan dan bulanan.

Selain itu, ‘Love Scenario’ juga berhasil menjadi lagu pertama yang meraih sertifikasi platinum dari Gaon karena sudah diakses streaming lebih dari 100 juta kali. MV ‘Love Scenario’ pun sudah ditonton lebih dari 100 juta kali di Youtube per 1 Juni lalu, yang sekaligus menjadi MV pertama iKON yang meraih 100 juta penonton.

Saat ini, grup yang juga ngehits dengan sejumlah lagu seperti ‘Ryhthm Ta’, ‘My Tipe’ dan Long Time No See’ ini tengah menjalani sebuah program reality berjudul ‘Self-Produced iKON TV’.

Debut pada 2015 lalu, iKON telah mendapatkan sejumlah penghargaan dalam karir musiknya. Tak hanya di Korea Selatan namun juga di Jepang dan Cina, seperti Best New Male Artist dari MNET Asia Music Awards (MAMA) 2015, Asian Most Popular Korean Group dari China Music Awards 2016, dan New Artist Of The Year dari Japan Gold Disc Award 2017. (Lin)

(way)