Serba serbi

Tim Uber Kalah, Menpora Harap Muncul Susi Susanti Baru

Olahraga

26 Mei 2018 10:30 WIB

Pemain tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung saat berlaga di ajang Piala Uber 2018. (Dok PBSI)

SOLO, solotrust.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi meminta kepada masyarakat Indonesia tetap memberikan dukungan kepada Tim Uber Indonesia pascagagal melaju ke babak semifinal, usai dikandaskan tuan rumah Thailand dengan skor dramatis 2-3.

“Jangan kecilkan hati mereka, mereka adalah calon-calon Susi Susanti baru bagi Indonesia, besarkan hati mereka, tetap beri dukungan kepada mereka,” harap Menpora saat berada di Kota Solo, Jumat (25/5/2018) malam.



Meski begitu, pria asal Madura ini tetap meminta kepada Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) untuk melakukan evaluasi, terlebih lagi menjelang pelaksanaan Asian Games pada Agustus mendatang.

“Silakan dilakukan evaluasi, masih ada waktu sebelum penyelenggaraan Asian Games,” pintanya.

Ia sangat optimistis PBSI bisa melakukan evaluasi dan memiliki strategi untuk memperbaiki semua itu. ”Pasti, PBSI sudah memiliki cara untuk melakukan evaluasi dan mengintensifkan hasil rekrutan, baik dari berbagai daerah maupun klub-klub,” katanya. (dit)

(way)