Hard News

Ini Pesawat yang Bisa Mendarat di Bandara Kertajati

Hard News

25 Mei 2018 15:57 WIB

Ilustrasi. (dok/net)

MAJALENGKA, solotrust.com- Direktur Jenderal Perhubungan Udara Agus Santoso menyatakan, pihaknya akan segera melakukan telaahan, untuk menghitung keuntungan dan kerugian dari pengoperasian 2 bandara di Jawa Barat, yakni Husein Sastranegara dan Kertajati.

Agus menambahkan, ada opsi yang dimungkinkan, seperti Bandara Husein Sastranegara hanya untuk penerbangan dengan pesawat propeller, sementara penerbangan dengan pesawat jet dipindah ke Bandara Kertajati. Demikian juga untuk penerbangan kargo karena akan diintegrasikan dengan Pelabuhan Patimban.



“Saat ini ada 19 penerbangan dari dan ke Bandara Husein, dengan 6 penerbangan gunakan pesawat propeller. Rutenya seperti Halim-Bandung, Jogja-Bandung, Malang-Bandung, Solo-Bandung, Semarang-Bandung, dan Lampung-Bandung,” jelas Agus dilansir dari setkab.go.id.

Akan tetapi lanjutnya, rencana ini akan melihat kembali dari kesiapan ruas Tol Cisumdawu termasuk lalu lintas yang dihasilkan dari infrastruktur di Cirebon juga cukup besar.

(wd)