Hard News

Ini Identitas Bomber Mapolrestabes Surabaya

Hard News

15 Mei 2018 13:30 WIB

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera (tribratanewspoldajatim.com)

SURABAYA, solotrust.com Kepolisian merilis identitas keluarga bomber alias pelaku bom Mapolrestabes Surabaya, Senin (14/05/2018) pagi kemarin. Mereka adalah pasangan suami istri beserta ketiga anaknya.

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera mengungkapkan sekunder dan primer para pelaku, di antaranya seperti kepala keluarga (KK) pelaku yang mengendarai motor Tri Murtiyono, kelahiran Surabaya 4 Juni 1968. Selain itu, istri pelaku Tri Ernawati, kelahiran Surabaya 10 Desember 1975 dan  Aisyah Assahra Putri (Ais) yang berhasil diselamatkan Kasatreskoba Polrestabes Surabaya AKBP Roni Faisal kelahiran Surabaya 6 Agustus 2010.



Ini merupakan anak pelaku yang terlempar ke udara sekitar tiga sampai empat meter dan perintah Kapolda Jatim melalui Kabid Humas bahwa anak tersebut diselamatkan karena anak tersebut adalah korban doktrinisasi orang tua (pelaku bom bunuh diri di Mapolrestabes Surabaya),” terangnya, dilansir dari tribratanewspoldajatim.com, Selasa (15/05/2018),

Pelaku lain, lanjut Kombes Pol Frans Barung Mangera, Moh Dari Satriya Murdan anak pelaku, kelahiran Surabaya 31 Mei 2003 dan Moh Daffa Amin Murdani (anak tertua) kelahiran Surabaya 16 Des 1999. Jenazah para pelaku satu keluarga ini berada di RS Bhayangkara Polda Jatim. Terkecuali Ais masih mendapat perawatan intensif.

“Adapun yang menjadi otoritas akses ke rumah sakit untuk menjenguk korban, khususnya Ais adalah kewenangan rumah sakit atau dokter forensik,” pungkas dia.

(and)