Hard News

Ruang Sesama, Satu Kayuh Kunanti Seribu Aksi Menanti

Jateng & DIY

1 Mei 2018 04:16 WIB

Ruang Sesama berikan bantuan sembako.

Solotrust.com- Ruang Sesama merupakan sebuah komunitas bersifat non organisasi dan non profit, yang saat ini beranggotakan 19 mahasiswa Fakultas Kedokteran di Surakarta. Komunitas yang terbentuk pada Januari 2018 tersebut; menyediakan wadah bagi individu, komunitas, maupun organisasi untuk berbagi.

Setelah berhasil menyelenggarakan kegiatan berbagi ke sebuah Panti Asuhan di Bekonang pada 25 Maret 2018 yang lalu, Ruang Sesama telah kembali dengan sebuah kegiatan berbagi lainnya. Dalam kegiatan berbagi kedua kalinya ini, Ruang Sesama memilih sejumlah tukang becak untuk menjadi sasaran yang diberi bantuan.



Dalam satu bulan terakhir ini, Ruang Sesama telah mengumpulkan donasi kurang lebih sebesar Rp10.874.000. Bantuan tersebut diberikan kepada 60 tukang becak di sekitar Pasar Gede Surakarta dalam bentuk paket bahan pangan pokok. Setiap paket yang diberikan berisi 3 kg beras, 1,5 kg gula pasir, 5 bungkus mie instan, dan 1 bungkus margarin. Tentu saja, kegiatan tersebut mendapat antusias tersendiri dari masyarakat yang sedang berada di lokasi. Namun, kegiatan berbagi dengan tagline “Satu kayuh kunanti, Seribu aksi menanti” tersebut berhasil diselenggarakan dengan baik tanpa kericuhan pada tanggal 28 April 2018 yang lalu.

Dengan adanya sejumlah dana yang tersisa, Ruang Sesama saat ini telah memulai kegiatan baru berupa rencana berbagi makanan dan minuman untuk berbuka puasa di berbagai jalan yang cukup padat sekitar Surakarta pada tanggal 23 dan 31 Mei 2018. Sasaran yang dipilih kali ini adalah Supeltas, tukang parkir, pedagang asongan, dan tukang becak yang berada di jalan tersebut. Berbagai kegiatan berbagi oleh Ruang Sesama tersebut diharapkan dapat terus berlanjut dengan adanya bantuan dari berbagai pihak donatur.

Ruang Sesama membuka pintu donasi bagi siapapun yang ingin berbagi ke sesama yang yang lebih membutuhkan. Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui akun Instagram @ruangsesama. Mari berdonasi bersama Ruang Sesama. Satu ruang, Sejuta harapan.

(wd)