Serba serbi

Merekam Jejak Gerak Tubuh Menggunakan Nocth

Teknologi

5 Desember 2017 15:13 WIB

Aplikasi Notch (dok.)

SOLO, solotrust.com - Pencipta Notch, Eszter Ozsvald dan Stepan Boltalin, telah mengerjakan proyek mereka sejak 2013. Hingga akhirnya siap untuk mengungkap produk akhir mereka di panggung Disrupt Berlin.

Alat dari perusahaan yang menerima dana melalui SOSVentures dan Hax Accelerator itu, memungkinkan pengguna untuk memindai gerak tubuh mereka, plus memungkinkan analisis kuat tentang ayunan golf, senam, rutinitas, bahkan aktivitas sehari-hari.



Notch saat ini bekerja sama dengan mitranya untuk membuat rekaman 3D dari berbagai instruksi PGA dan pemain golf profesional. Salah satu mitra, 4DMotionSports, menciptakan rekaman 3D atlet untuk pemutaran saat di panggung Disrupt Berlin nanti.

"Notch adalah perusahaan pertama yang membawa motion capture sejati ke smartphone dan satu-satunya platform untuk aplikasi berbasis motion capture yang menawarkan SDK untuk Android dan iOS untuk membangun produk analisis gerak siap konsumen," kata Ozsvald, dikutip dari techcrunch.com.

"Dibandingkan produk lain, Notch memungkinkan skalabilitas dari satu ke puluhan sensor dan penghematan biaya hingga 10 kali lipat dibandingkan produk yang menggunakan prinsip serupa," tambahnya. (JNH)

(way)